Kamis, 16 Januari 2025

Jasa Marga Siap Terapkan Contra Flow saat Mudik Nataru

JAKARTA – PT Jasa Marga bakal menerapkan contra flow untuk menghindari adanya kemacetan atau penumpukan kendaraan selama periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Rencana penerapan contra flow itu menyusul Surat Keputusan Bersama (SKB) tentang pengaturan lalu lintas (lalin) selama masa libur Nataru 2024/2025.

Dalam SK tersebut, pemerintah dapat memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa contra flow di beberapa ruas tol jika diperlukan.

“Kalau di SKB yang sudah dikeluarkan oleh pemerintah, itu potensi kita membuat contra flow,” kata Direktur Utama PT Jasamarga Tollroad Operator (JTO), Yoga Tri Anggoro dalam konferensi pers, seperti dikutip Holopis.com, Jumat (13/12).

Dia menyampaikan, selama periode Nataru ini pihaknya memperkirakan pemberlakuan contra flow terpanjang akan terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, yakni sepanjang 20-23 kilometer.

Baca Juga :  Google Rayakan Malam Tahun Baru 2024

Pun sejalan dengan rencana penerapan contra flow itu, Yoga mengatakan pihaknya sudah menyiapkan beberapa langkah mitigasi keamanan. Misalnya pemasangan pembatas cone atau water barrier yang menjadi semakin rapat.

“Jadi yang akan kita tingkatkan untuk contra flow ini adalah kita sekarang akan merapatkan jarak antar cone. Kita sekarang merapatkan jarak pemasangan itu 5 -8 meter, lalu mengkombinasikan di lajur contra flow itu antara cone dan juga water barrier,” kata Yoga.

Tak cuma itu, pembatas lajur contra flow nantinya juga akan dilengkapi dengan pencahayaan berapalampu klip, sehingga para pengguna jalan dapat melihat pembatas jalan secara jelas.

Lebih lanjut, Yoga mengaku pihaknya akan terus menjalin koordinasi dengan pihak kepolisian untuk menyiapkan mobil pengawal sebagai safety car. Mobil-mobil ini disiapkan untuk mengawal kendaraan pengguna yang masuk secara periodik.

Baca Juga :  Polisi Siap Amankan Pusat Keramaian di Jakarta Barat saat Malam Tahun Baru

“Jadi ini hanya masuk secara periodik, dia akan masuk untuk mengawal supaya kecepatannya teratur, ketertibannya teratur sesuai dengan lajurnya,” lanjut Yoga.

Terlepas dari itu, Yoga mengimbau agar seluruh pengguna jalan agar meningkatkan kewaspadaan saat masuk lajur contra flow. Sebab pada akhirnya para pengguna jalan lah yang menjadi faktor penting dalam menjaga keselamatan bersama.

“Sehingga pengguna jalan yang masuk contra flow, tolong bener-bener dipastikan kelayakan atau kesiapan kendaraan dan kondisi badannya ini diperhatikan. Kenapa? karena tadi saya sampaikan ketika masuk contra flow tentu saja pengguna jalan tidak akan bisa masuk ke rest area,” ujar dia.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral