Advertisement
Categories: Olahraga

Jadwal Liga Inggris Malam Ini : Ada Derby Merseyside dan Laga Duo Manchester

Advertisement

JAKARTA – Hari pertama pekan ke-15 Liga Inggris akan berlangsung dalam beberapa jam dari sekarang. Sejumlah duel seru pun akan tersaji, seperti hal nya Derby Merseyside antara Everton vs Liverpool.

Derby Merseyside tersebut kemudian bakal jadi laga pembuka pekan ke-15 Liga Inggris, dimana duel edisi kali ini digelar di Goodison Park.

Seperti diketahui, kondisi kedua tim pada duel Derby Merseyside kali ini ibarat bumi dan langit. Liverpool dalam performa terbaiknya meski baru saja ditahan imbang Newcastle United di Liga Inggris pekan ke-14 dengan skor 3-3.

Namun posisi Liverpool tak tergoyahkan, mereka tetap ada di peringkat pertama klasemen sementara Liga Inggris dengan mengoleksi 35 poin.

Bahkan, Liverpool terakhir kali kalah ketika menghadapi Nottingham Forest pada September 2024 lalu dengan skor 1-0 tanpa balas, selebihnya mereka meraih seluruh kemenangan dengan dua laga berakhir imbang (termasuk lawan Newcastle).

Di sisi lain, Everton sedang dalam tahap yang mengkhawatirkan. Bagaimana tidak, The Toffees ada di posisi 15 klasemen sementara saat ini dengan 14 poin.

Bahkan, Everton baru bisa meraih kemenangan atas Wolves pekan lalu dengan skor 4-0 tanpa balas. Hasil itu menyudahi lima laga tanpa kemenangan, dengan dua kekalahan dan dua hasil imbang.

Maka dari itu, Derby Merseyside kali ini lebih mengunggulkan Liverpool untuk bisa memeluk kemenangan.

Kemudian di hari pertama ini ada juga tim top lainnya yang akan bertanding, seperti Aston Villa, Manchester City dan Manchester United.

Manchester City akan bertandang ke markas Crystal Palace. The Citizens wajib menang untuk terus mendulang tiga poin sempurna demi lari sepenuhnya dari tren buruk mereka.

Manchester City sebelumnya sukses menang atas Nottingham Forest 3-0 tanpa balas, dimana hasil itu sekaligus menyudahi 7 laga tanpa kemenangan mereka.

Dengan modal kemenangan itu, Manchester City diyakini bakal tampil dengan kepercayaan diri yang tinggi pada pertandingan nanti.

Lalu ada Manchester United yang akan menjamu Nottingham Forest di Stadion Old Trafford. Tga poin sempurna tentu jadi harga mati bagi Manchester United.

Mengingat, Manchester United baru saja mengalami kekalahan menyakitkan atas Arsenal pekan lalu, dengan skor 2-0 tanpa balas.

Laga nanti jadi kesempatan bagi Manchester United untuk berbenah dan kembali ke jalur positifnya demi bersaing di papan atas klasemen.

Jadwal Liga Inggris Malam Ini

Sabtu (7/12)

– Pukul 19.30 WIB : Everton vs Liverpool

– Pukul 22.00 WIB : Aston Villa vs Southampton

– Pukul 22.00 WIB : Brentford vs Newcastle

– Pukul 22.00 WIB : Crystal Palace vs Manchester City

Minggu (8/12)

– Pukul 00.30 WIB : Manchester United vs Nottingham Forest

Share
Published by
Achmad Husin Alifiah
Tags: Liga Inggris

Recent Posts

Natal 2024, Bursa Saham RI Libur Dulu

Bursa Efek Indonesia (BEI) menetapkan hari libur bursa saham selama dua hari pada pekan ini,…

1 menit ago

IPW Apresiasi KPK, Yakni Hasto Tersangka Murni Penegakan Hukum

JAKARTA - Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso mengapresiasi langkah KPK yang akhirnya…

16 menit ago

Ketua KPK: Sebagian Uang Suap untuk Anggota KPU Berasal dari Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto

KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) menjerat Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto (HK) dengan pasal dugaan…

31 menit ago

Live Streaming Misa Malam Natal 2024 di Katedral Jakarta

Gereja Katedral Jakarta menggelar Misa Natal 2024, termasuk Misa malam Natal 2024 yang akan berlangsung…

46 menit ago

Thom Haye Terpilih Masuk Starting XI Eredivisie Terbaik

Punggawa Timnas Indonesia Thom Haye terpilih masuk ke dalam Starting XI Liga Belanda terbaik. Hal…

1 jam ago

KPK Didesak Tak Tebang Pilih Jerat Sudewo di Kasus Suap DJKA Kemenhub

KPK didesak menindaklanjuti suap proyek pengadaan barang dan jasa, di Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian…

1 jam ago