Motor Honda PCX 160 Hadir dengan Fitur Terbaru

BNCC Techno Talk 2024

JAKARTA – New Honda PCX 160 dirilis PT Astra Honda Motor (AHM) di Indonesia, dengan beberapa pembaruan pada penampilan juga fitur yang akan menunjang penggunanya saat berkendara.

“Hari ini kami menghadirkan New Honda PCX 160. kami memberikan total penyegaran secara menyeluruh dari sisi desain dan dari sisi kecanggihan fitur pada Honda PCX generasi terbaru,” ujar President Director PT AHM, Susumu Mitsuishi saat peluncuran New Honda PCX 160, Jumat (6/12).

Lalu apa saja pembaruan yang diberikan AHM di New Honda PCX 160 ?

New Honda PCX 160 (1)
Desain baru lampu dari motor New Honda PCX 160.

Mulai dari tampilan, motor New Honda PCX 160 memiliki model dual headlamp. Kemudian, fairing barunya dibuat lebih lebar dengan beberapa lekukan. Fitur lampu DRL LED, masih tetap dipertahankan.

Dibagian lampu rem yang sebelumnya menyerupai huruf X, kini diubah menjadi model bertingkat menyatu dengan body. Kemudian, lampu seinnya menjorok ke bawah, jadi seperti taring.

Honda PCX 160 generasi terbaru ini, sudah memiliki fitur konektivitas terbaru, yakni Honda RoadSync yang dikombinasi dengan panel instrumen TFT full warna berukuran 5 inch.

Pilihan Warna New Honda PCX 160

Ada 3 tipe motor New Honda PCX 160, yakni CBS, ABS, dan RoadSync. Untuk tipe CBS, menggunakan velg berwarna hitam dengan logo emblem PCX160 berwarna Silver.

Pilihan warna tipe CBS, ada Exceptional Black, Exceptional White, Exceptional Matte Silver, dan Exceptional Red.

Kemudian tipe ABS, punya pilihan warna Phenomenal Matte Black, Phenomenal White, Phenomenal Matte Silver, dan Phenomenal Matte Red dengan penyematan warna Burnt Titanium pada bagian velg dan logo emblem PCX160 berwarna Gold.

Terakhir tipe RoadSync, punya pilihan warna urnt Titanium pada velg dan emblem PCX160 nya, melalui varian warna RoadSync Matte Black dan RoadSync Glossy Red.

Harga New Honda PCX 160

New Honda PCX 160 Tipe CBS : Rp 33.750.000
New Honda PCX 160 Tipe ABS : Rp 37.350.000
New Honda PCX 160 Tipe RoadSync : Rp 40.350.000.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Terkait

Berita Lainnya

Selamat Bekerja Prabowo Subianto

Berita Terbaru

Viral

Enable Notifications OK No thanks