Kamis, 16 Januari 2025

Bernadya Terharu Dapat AMI Awards Pertama

JAKARTA – Penyanyi Indonesia Bernadya merasa terharu mendapatkan penghargaan Anugerah Musik Indonesia 2024 (AMI Awards). Tak tanggung-tanggung, Bernadya memborong tiga penghargaan sekaligus.

Ia memenangkan Album Terbaik Terbaik, Album Pop Terbaik, dan Pencipta Lagu Pop Terbaik. Bernadya pun menghatakan ia sangat terharu, karena ini adalah penghargaan AMI Awards nya yang pertama.

“Aku terharu karena ini pertama kali aku mendapatkan AMI Awards, aku yakin kalau usaha yang dilakukan semua musisi semuanya sama besarnya,” kata Bernadya, dikutip Holopis.com, Kamis (5/12).

Setelah memenangkan penghargaan pertamanya, Bernadya langsung flashblack dan mengingat pengalamannya yang sangat banyak dalam setahun belakangan ini.

Mengingat pengalaman-pengalaman tersebut membuat Bernadya merasa terharu dan menangis di atas panggung.

Baca Juga :  Selena Gomez Telah Merilis Lagu Barunya 'Single Soon'

“Tapi dari aku sendiri yang aku alami cukup banyak dalam setahun ini. Pengalaman-pengalaman itu bikin aku inget dan nangis di panggung,” katanya.

Bernadya pun memberikan pial aini untuk semua musisi tanah air, terutama mereka yang berada dalam kategori yang sama dengan Bernadya.

“Piala ini aku persembahkan buat semua musisi lainnya di kategori  yang sama, karena semuanya layak dan juga untuk semua orang yang mendukung aku bahkan saat aku nggak percaya dengan diriku sendiri,” kata Bernadya.

Sementara itu kolom komentar akun Instagram @bernadyaribka langsung dipenuhi rekan sesama artis serta para penggemarnya.

Seorang penggemar mengatakan bahwa semua lagu di album Bernadya memang enak untuk didengarkan.

Baca Juga :  Denny Sumargo Minta Verny Hasan Jangan Peralat Anak

“Congrats nad-nad, satu album enak semua keren. Bangga sekali,” kata @novishashida.

Kemudian netizen lainnya memuji Bernadya yang masih rendah hati meskipun sudah menjadi musisi populer yang berprestasi.

“Congratulations anak baik dan rendah hati,” kata @annisatiania.

Sebagai informasi Sobat Holopis, Acara penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI Awards) baru saja diselenggarakan untuk memilih deretan musisi dan karya terbaik di tanah air pada tahun 2024.

Penghargaan ini merupakan ajang penghargaan tertinggi di industry musik Indonesia, dan setara dengan Indonesian Television Awards atau Festival Film Indonesia (FFI).

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral