yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Arsenal vs Manchester United : Skor Masih Sama Kuat 0-0

JAKARTA – Hasil pertandingan Arsenal vs Manchester United berakhir dengan skor 0-0 di babak pertama.

Pertandingan antara Arsenal vs Manchester United berlangsung di Stadion Emirates, pada Kamis (5/12) dini hari WIB.

Dalam pertandingannya, duel sengit sudah terjadi di awal babak pertama. Arsenal sendiri langsung tancap gas sejak awal hingga sempat menciptakan gol lewat Martinelli, namun dianulir karena ada offside terlebih dahulu dari Havertz.

Arsenal banyak menciptakan peluang berbahaya, terutama dari skema tendangan sudut. Pada menit 8, The Gunners pun nyaris bikin gol melalui momen tersebut, namun eksekusi Declan Rice gagal dimanfaatkan oleh Thomas Partey yang berada di mulut gawang Manchester United.

Tak sampai situ, tendangan sudut Arsenal kembali jadi awal masalah bagi pertahanan Manchester United. Pada menit 28, Martinelli gagal membobol gawang Setan Merah usai memanfaatkan kemelut, dimana tembakannya masih melebar.

Manchester United sendiri baru bisa menciptakan peluang berbahaya di menit 42, Diogo Dalot melepaskan tembakan keras, sayangnya masih melenceng dari gawang The Gunners.

Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral