JAKARTA – Penyanyi internasional keturunan Indonesia, Niki Zefanya atau yang lebih dikenal dengan Niki sudah siap kembali ke Tanah Air untuk menghibur para penggemarnya dengan konser bertajuk Niki Buzz World Tour Jakarta 2025.
Konser yang sudah lama ditunggu para penggemar ini akan diselenggarakan di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta Utara, sebuah lokasi yang sering dijadikan tempat konser para musisi dunia.
Tiket konser Niki pun sudah bisa dibeli mulai hari ini, Selasa (26/11). Demi menonton aksi idola mereka di atas panggung, para Sobat Holopis pun harus siap merogoh kocek untuk memilih di kursi mana menonton Niki.
Tiket bisa dibeli di link https://www.tiket.com/to-do/search?title=Niki, dan pilih tanggal konser untuk ditonton.
Berikut ini daftar harga tiket konser Niki yang harus Sobat Holopis pilih dan siapkan sebelum membeli tiket secara online.
• Silver: Rp 1.800.000
• Reguler Right: Rp 1.250.000
• Reguler Left: Rp 1.250.000
• Reguler 1: Rp 1.250.000
• Reguler 2: Rp 850.000
• Festival Buzz: Rp 2.000.000
Kolom komentar Instagram Niki Zefanya pun dipenuhi para penggemar setia Niki. Mereka tak sabar untuk menonton penampilan Niki secara langsung.
“Nggak sabar nonton tahun depan,” kata @nikiupdate.
Ada juga netizen yang protes harga tiket di Jakarta yang menurutnya mahal.
“Tiket Jakarta mahal banget nik,” kata @bastiarase.
Sobat Holopis mau beli tiket yang harga berapa?
PT Jasa Marga (Persero) Tbk, mencatat sebanyak 163.595 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada H+1…
Mantan Perdana Menteri India, Manmohan Singh meninggal dunia pada hari Kamis (26/12) waktu setempat, di…
KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) memeriksa dua anggota DPR RI Komisi XI terkait kasus dugaan korupsi…
Milwaukee Bucks harus kandas di tangan Brooklyn Nets pada lanjutan NBA musim 2024/2025, dengan skor…
Sebanyak 283 warga binaan yang beragama Kristen Protestan dan Katolik di Sulawesi Selatan (Sulsel) menerima…
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengklaim angka kecelakaan lalu lintas selama libur Natal dan…