JAKARTA – TNI dari Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) Raider 509/Balawara Yudha Kostrad melakukan aksi komunikasi sosial dengan warga Kampung Ndugusiga, Distrik Sugapa.
Komandan Satgas Yonif 509 Kostrad, Letkol Inf Dian Dessiawan Setyadi menjelaskan, dalam kegiatan komunikasi sosial kali ini pihaknya juga menyalurkan bantuan dari KSAD (Kepala Staf Angkatan Darat) Jenderal Maruli Simanjuntak.
“Dalam komunikasi tersebut, para Prajurit TNI dan para warga Ndugusiga berkesempatan untuk melaksanakan latihan sepak bola bersama dalam rangka mempergunakan pembagian gratis dari Bapak KSAD,” kata Dian dalam keterangan tertulisnya yang dikutip Holopis.com, Senin (25/11).
Dian kemudian menegaskan, pentingnya perhatian Satgas kepada kebutuhan dasar masyarakat di sekitar Pos. Oleh sebab itu, pada hari Minggu (24/11), para Prajurit TNI memanfaatkan kegiatan pengamanan wilayah melalui interaksi dan komunikasi dengan para warga Ndugusiga di halaman Pos.
Dengan tetap mengutamakan keamanan selama kegiatan, telah terjadi interaksi komunikasi yang harmonis antara para Prajurit TNI dengan para warga Ndugusiga.
Salah seorang warga bernama Markus Tabuni pun menyampaikan apresiasi atas bantuan yang telah disalurkan TNI ke warga.
“Terima kasih Komandan 509. Kami senang dapat berlatih sepak bola bersama. Tuhan memberkati,” ucap Markus.
Sementara itu, Panglima Habema, Brigjen Lucky Avianto mengatakan, inisiatif Satgas Yonif 509 Kostrad melaksanakan Komsos dengan para warga Ndugusiga, merupakan wujud pelaksanaan tugas TNI melakukan Komunikasi Sosial inklusif dengan seluruh pihak di daerah tugas.
“Hal ini dalam rangka mendukung upaya percepatan pembangunan di wilayah Papua,” tukas Lucky.
Artis Tamara Tyasmara diketahui kembali menyambangi makam putranya Raden Andante Khalif Pramudityo alias Dante pada Kamis,…
Majelis hakim pengadilan tindak pidana korupsi (Tipikor) Jakarta menjatuhkan hukuman 15 tahun penjara dan denda…
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto akhirnya buka suara usai dirinya ditetapkan menjadi tersangka dalam penanganan kasus…
Dalam rangka menciptakan suasana perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 yang aman, tertib, dan…
Duel seru antara Arsenal vs Ipswich Town akan tersaji pada lanjutan Boxing Day Liga Inggris.…
JAKARTA - Komika Fico Fachriza baru-baru ini membuat pengakuan mengejutkan. Dalam sebuah unggahan video di…