Lolly Hadiri Kunjungan Kerja Spesifik Komisi II DPR di Jawa Barat

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty menghadiri kunjungan kerja spesifik Komisi II DPR RI di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat, Rabu, 13 November 2024 lalu.

Kehadiran Lolly pun didampingi oleh Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Barat, Zacky Muhammad Zam Zam.

Dalam paparannya, Zacky menuturkan terdapat kendala perencanaan anggaran dan pencairan hibah pemilihan.

Hal tersebut dikarenakan kemampuan keuangan masing-masing Pemerintah Daerah dalam menyetujui usulan anggaran hibah sangat beragam. Sehingga menimbulkan ketimpangan.

“Ketimpangan berupa jumlah kegiatan, bentuk kegiatan, harga satuan dalam pelaksanaan kegiatan operasional dimasing-masing tingkatan Bawaslu kabupaten/kota, panwas kecamatan, pengawas desa kelurahan dan pengawas TPS,” kata Zacky dalam keterangannya yang dikutip dari laman resmi Bawaslu RI, Jumat (15/11).

Zacky menambahkan, keadaan kas di beberapa pemda kabupaten/kota yang mengalami defisit, sehingga menyebabkan adanya keterlambatan pencairan. Tahapan waktu pencairan tidak sesuai dengan rencana pencairan dalam Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD).

“Masih terdapat pemahaman di Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) bahwa anggaran hibah pemilihan sama dengan hibah pemda pada umumnya yang diantaranya, harus menggunakan standar harga satuan daerah, pemeriksaan dan pengendaliannya masih melalui inspektorat daerah,” terangnya.

Rapat tersebut dipimpin oleh ketua dan wakil ketua Komisi II DPR RI. Dihadiri oleh Penjabat di seluruh provinsi Jabar, penyelenggara pemilu di Provinsi Jabar, TNI, Polri dan para stakeholder terkait. Bahkan hadir anggota Komisioner KPU RI Idham Holik.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral