Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Bintang Timnas Jepang Kaoru Mitoma mengungkapkan bahwa kondisi Samurai Biru sudah siap melakoni laga kontra Timnas Indonesia pada lanjutan Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Hal itu diungkapkannya usai Mitoma membawa Brighton & Hove Albion menang kontra Manchester City.

Seperti yang telah diketahui bersama, bahwa laga antara Indonesia vs Jepang itu sendiri akan digielar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (15/11).

Menariknya, sebelum Mitoma membela Timnas Jepang, pemain berusia 27 tahun itu berhasil membawa Brighton meraih kemenangan atas sang juara bertahan Manchester City pada lanutan Liga Inggris, dengan skor 2-1, Minggu (10/11).

“Itu adalah kemenangan yang sangat besar bagi klub, tapi masih ada dua hari sebelum pertandingan melawan Indonesia, jadi kami harus melakukan perubahan,” ungkap Mitoma, seperti dikutip Holopis.com.

Lebih lanjut, Mitoma juga menyampaikan bahwa kini kondisi skuad Timnas Jepang telah pun mempersiapkan diri untuk pertandingan tersebut.

“Saya rasa kami sudah mempersiapkan diri dengan baik sebagai sebuah tim,” imbuhnya.

Sebagai informasi tambahan, Timnas Indonesia sendiri selaku tuan rumah sejatinya wajib meraih poin. Mengingat, skuad Garuda ada di posisi kelima dengan tiga poin bermodalkan tiga hasil imbang.

Namun meraih poin menghadapi Jepang adalah sesuatu yang nampaknya bakalan berjalan sulit, sebab Samurai Biru merupakan satu-satunya tim yang hingga kini belum terkalahkan.

Jepang ada di posisi pertama klasemen Grup C dengan mengemas 10 poin dalam empat pertandingan, dengan tiga kemenangan dan sekali imbang.