HOLOPIS.COM, JAKARTA – Perebutan gelar juara dunia MotoGP 2024, akan berlangsung di sirkuit de Barcelona-Catalunya. Seri terakhirn ini berlangsung, karena saat MotoGP 2024 Jorge Matin gagal meraih poin penuh untuk menjadi juara dunia yang pertama baginya.

Seri terakhir MotoGP 2024 seharusnya berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia. Namun, karena bencana banjir yang terjadi di kota tersebut membuat pihak MotoGP membatalkan MotoGP Valencia 2024.

Sebelumnya diberitakan, Francesco Bagnaia berhasil menggagalkan pesta perayaan juara dunia MotoGP 2024 Jorge Martin di Malaysia, setalah finis di posisi pertama dalam balapan utama MotoGP Malaysia 2024 di sirkuit Sepang, Minggu (3/11).

Pembalap Ducati itu berhasil memimpin balapan, setelah sempat bersaing dengan Jorge Martin. Namun, kecepatan Bagnaia tidak bisa dikejar oleh pesaingnya di klasemen MotoGP 2024.

Bagnaia berhasil mencatatkan waktu, 38 menit 4,563 detik. Jorge Martin yang finis di posisi kedua, berhasil mengumpulkan 485 poin. Sayangnya, raihan poin di Malaysia belum bisa membuat Marin berpesta mearayakan gelar juara dunia.

Sementara itu, Marc Marquez yang sempat tampil cuku bagus diawal balapan harus puas finis di posisike 12.

Klasemen MotoGP 2024

Setelah MotoGP Malaysia 2024 selesai digelar, Jorge Martin masih memimpin klasemen MotoGP 2024 biarpun ia finis di posisi kedua. Namun, gelar juara dunia pertamanya yang bisa diraih di sirkuit Sepang harus tertunda.

Francesco Bagnaia yang berhasil finis di posisi pertama, menghapus pesta perayaan gelar juara dunia MotoGP 2024 di Malaysia.

Saat ini, Jorge Martin sudah mengkoleksi 485 poin, hanya selisih 24 poin dari Bagnaia dengan total raihan 461 poin.

Sementara Marc Marquez, yang penampilannya kurang bagus diawal musim ini ada di posisi ke tiga dengan total 369 poin.