Advertisement
Categories: Olahraga

Manajer Timnas Indonesia Tegaskan Bakal Sambut Arab Saudi dengan Baik di Jakarta

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia bakal menjalani dua pertandingan lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November 2024.

Pertama, skuad Garuda akan menghadapi Jepang (15/11/2024), lalu menjamu Arab Saudi (19/11/2024). Kedua laga itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Menjelang laga ini, manajer Timnas Indonesia, Sumardji, sempat mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia mendapatkan pelayanan yang kurang baik saat dijamu Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports City, 5 September lalu. Ketika itu, laga berakhir imbang 1-1.

Meski mendapatkan pelayanan kurang baik dari pihak Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF), Sumardji menegaskan PSSI tetap akan bersikap profesional saat Timnas Arab Saudi bertandang ke Jakarta.

“Kami akan menyambut dengan baik siapapun lawan Timnas Indonesia di Jakarta sesuai yang sudah ditetapkan dalam regulasi FIFA. Jadi jangan khawatir, termasuk Arab Saudi,” tegas Sumardji, saat dihubungi, Selasa (5/11/2024).

Selain itu, Sumardji juga menegaskan hingga saat ini kondisi para pemain Timnas Indonesia sudah siap tempur untuk laga melawan Jepang dan Arab Saudi.

Seperti diketahui, untuk dua laga itu pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah memanggil 27 pemain. Namun, sempat dikabarkan salah satu bek andalan, Mees Hilgers, mengalami cedera saat membela klubnya FC Twente menghadapi Willem II dalam lanjutan Eredivisie 2024-2025, 2 November lalu.

Pada laga tersebut, bek berusia 23 tahun itu hanya bermain setengah babak sebelum diganti oleh Gustaf Lagerbielke pada menit ke-46.

“Sampai pagi ini, tadi saya tanya ke sekretaris tim, tidak ada telepon dari para pemain yang memberitahu kalau mereka tidak bisa hadir. Jadi semua pemain yang dipanggil siap datang, termasuk Mees Hilgers. Para pemain bakal berkumpul di Jakarta, 10 November nanti,” jelas Sumardji.

Timnas Indonesia saat ini menempati peringkat kelima Grup C dengan tiga poin dari empat laga yang telah dijalani. Itu setelah dari empat pertandingan tersebut, Rizky Ridho dan kolega meraih tiga hasil imbang dan menderita satu kekalahan.

Share
Published by
Ester Sondang Manullang

Recent Posts

Kapolri Tinjau Rest Area KM 57 Karawang dalam Operasi Lilin Lodaya 2024

KARAWANG – Operasi Lilin Lodaya 2024 yang memantau arus kendaraan di Jalan Tol Jawa Barat…

3 menit ago

RESEP : Kue Dorayaki, Serasa Cosplay Jadi Doraemon

Siapa yang tak kenal dengan Doraemon, robot kucing lucu dari masa depan yang selalu membantu…

1 jam ago

Haidar Alwi Sebut Vonis Ringan Harvey Moeis Cerminan Lemahnya Sinergitas Kejagung-MA

Pendiri Haidar Alwi Institute (HAI), R Haidar Alwi menyoroti vonis yang dijatuhkan oleh majelis hakim…

1 jam ago

Prabowo Ingatkan Koruptor Tak Akan Rela Pemerintah Berbenah Diri

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan, bahwa dirinya bertekad untuk menjadi pemimpin pemerintahan yang bersih. Namun kata…

2 jam ago

Malam 24 di Roemah Toegoe : Meniti Literasi, Menata Budaya

Yayasan Rumah Budaya Michiels mengadakan acara pentas budaya “Malam 24 di Roemah Toegoe” yang merupakan…

2 jam ago

Prabowo Minta Rakyat Bersabar Tunggu Hasil Kerja Kerasnya

Presiden Prabowo Subianto meminta rakyat Indonesia untuk bersabar sebentar, menunggu hasil kerjanya dalam memimpin Indonesia.…

2 jam ago