Advertisement
Categories: Hiburan

Jennifer Coppen Laporkan Akun yang Tuding Ia Selingkuh

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Selebgram Jennifer Coppen merasa geram dengan akun-akun tak bertanggung jawab yang meninggalkan komentar nyinyir terkait videonya dan keluarga di media sosial. Kali ini, seorang pengguna Tiktok bernama @zeyeng menuding bahwa sahabat lama Jennifer, Niklas adalah selingkuhannya.

Tudingan itu dimiulai saat netizen lainnya menebak bahwa baju yang dikenakan Niklas adalah baju alamrhum suami Jennifer, Dali Wassink.

“Jelas lah, wong selingkuhan si Jennifer si Niklas, Dali tahu biniya selingkuh ama si Niklas makanya kecelakaan,” kata Zeyeng, dikutip Holopis.com, Rabu (23/10).

Komentar tersebut langsung membuat Jennifer Coppen geram seketika. Tanpa basa basi, Jennifer Coppen langsung memention akun tersebut dan mengatakan dengan emosi bahwa Jennifer akan mencarinya.

“Gur cari lo tungguin ya,” kata Jennifer Coppen.

Kemudian Jennifer mengatakan kepada akun tka bertanggung jawab tersebut bahwa ibu satu anak ini sudah melaporkan data si netizen ke Bareskrim, meskipun ia memutuskan untuk menghapus akun palsunya.

“Mau lo hapus account pake fake account data lo, udah gue kirim ke Bareskrim, jadi baik-baik ya,” kata Jennifer.

Jennifer kemudian mengungkapkan rasa kesalnya kepada para penggemar setia di akun Instagramnya. Sangking kesalnya, Jennifer sampai mengelus dada dan tak habis pikir dituding memiliki rasa dengan Niklas.

“Ngelus dada. Buset, lo kata selera gue Niklas? First of all gue nggak suka cowo full bule@ kedua gue kenal Niklas duluan daripada Papa Dali, kalau emang gue demen ama Niklas mah, ngapain gue ngejer-ngejer Papa Dali,” kata Jennifer.

Ia sampai menyebutkan bahwa netizen tersebut ‘Setan’ karena sangat kesal dengan tudingan yang di lontarkan di media sosial.

“Gila banget ada orang yang mikir begitu, setan,” kata Jennifer.

Jennifer Coppen Fokus Hidup Berdua dengan Kamari

Sejak ditinggal Dali untuk selama-lamanya, Jennifer Coppen memang memfokuskan diri untuk hidup bersama anak semata wayangnya, Kamari Sky Wassink.

Belum lama ini, Jennifer mengajak Kamari yang baru genap berusia satu tahun untuk pergi umrah bersama. Jennifer pun berterima kasih kepada banyak pihak yang sudah membuat perjalanan umrohnya kenyataan.

“Terima kasih Ya Allah, terima kasih sudah mengijinkan aku berkunjung ke rumahmu, ya Allah aku memasrahkan hidupku padamu ya Allah. Semoga semua doaku didengar dan di ijabah,” kata Jennifer.

Jennifer Coppen juga merasakan mukjizat saat tawaf dan berjalan mengitari Ka’bah. Kamari yang biasanya berat, tiba-tiba terasa ringan di tanah suci.

“Rasanya pertama kali tawaf muterin 7 kali gendong Kamari aku pikir aku nggak bakal kuat atau bakal lelah, tapi bener-bener tak terasa sama sekali gendong muterin Ka’bah gendong Kamari sambil berdoa,” kata Jennifer.

Sebagai informasi, Dali Wassink meninggal dunia pada 18 Juli 2024 akibat kecelakaan motor di Jalan Sunser Road, Seminyak Bali. Dali meninggalkan seorang anak perempuan, Kamari Sky Wassink dan istrinya, Jennifer Coppen.

Share
Published by
Darin Brenda Iskarina

Recent Posts

BNPB : Lima Jembatan di Maros Terputus Akibat Banjir

Sejumlah wilayah di Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan terdampak banjir akibat curah hujan yang sangat…

4 menit ago

Setelah Tan Paulin, Giliran Dirjen Bea Cukai Diperiksa KPK Terkait Ekspor Batu Bara

Tim penyidik KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) mendalami ekspor batu bara ke sejumlah negara. Di antaranya…

19 menit ago

Banjir di Kabupaten Dompu, Tiga Ribu Lebih Warga Terdampak

Bencana banjir melanda ribuan pemukiman warga yang ada di Kabupaten Dompu, Provinsi Nusa Tenggara Barat.

34 menit ago

BPOM RI Tindak Pelaku Skincare Abal-abal di Sulsel

MAKASSAR - Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI Taruna Ikrar tegaskan sudah menindak…

49 menit ago

Dituding Jadi Inisiator PPN 12%, PDIP Malah Tunjuk Hidung Jokowi

PDIP tidak bisa banyak berdalih perihal peran mereka yang disebut sebagai inisiator dalam pengesahan Undang-Undang…

1 jam ago

BNPB : 55 Ribu Warga Kabupaten Barru Terdampak Banjir

Bencana banjir dan longsor melanda pemukiman warga yang adadi Kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan sejak…

1 jam ago