HOLOPIS.COM, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sampai dengan akhir perdagangan sesi I hari ini, Senin (21/10), masih bertengger di zona hijau, dengan menguat 20,58 poin atau 0,27 persen ke level 7.780,6.
Adapun sepanjang perdagangan sesi I, indeks saham Indonesia bergerak cukup bervariatif, yakni di rentang 7.739-7.795. Sebagian besar sektor saham pun terpantau menguat, termasuk sektor yang mengalami kenaikan signifikan.
Selama sesi I berlangsung, tercatat sebanyak 16,8 miliar saham telah diperdagangkan, dengan nilai transaksi mencapai sekitar Rp 6,07 triliun, serta frekuensi transaksi perdagangan mencapai 889.262 kali transaksi.
Adapun sepanjang perdagangan pula, sebanyak 280 saham mencatatkan kenaikan, 254 saham terkoreksi, dan 254 saham lainnya terpantau belum mengalami pergerakan alias stagnan.
Secara sektoral, sebagian besar sektor saham menguat, dimana sektor teknologi menjadi yang paling tinggi ketimbang sektor saham lainnya, yakni sebesar 1,8 persen.
Kemudian diikuti penguatan di sektor barang baku 1,2 persen,sektor barang konsumsi non primer 0,7 persen, sektor properti 0,6 persen, dan energi 0,5 persen.
Sedangkan pelemahan terjadi di sektor infrastruktur 0,2 persen dan sektor barang konsumsi primer 0,1 persen.