Jumat, 17 Januari 2025

Deretan Menteri Perempuan yang Dipercayakan Prabowo

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto telah resmi melantik menteri – menteri yang tergabung di kabinetnya. Kabinet yang diberi nama Kabinet Merah Putih tersebut memiliki total 53 menteri dan kepala lembaga, yang sudah dilantik pada hari ini, Senin (21/10), di Istana Merdeka, Jakarta.

Di antara puluhan menteri yang ditunjuk, 5 di antaranya merupakan perempuan. Nama-nama tersebut terdiri dari Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan), ⁠Meutya Viada Hafid (Menteri Komunikasi dan Digital), Rini Widyantini (Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi BirokrasI), Widianti Putri sebagai (Menteri Pariwisata) dan Arifatul Choiri Fauzi (Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak).

1. Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan)

Sri Mulyani Indrawati kembali dipilih menjadi Menteri Keuangan oleh Presiden Prabowo Subianto dalam jajaran kabinet Merah Putih. Sri Mulyani kembali dipercaya untuk menata keunagan Republik Indonesia di bawah pemerintahan Prabowo Gibran.

Sri Mulyani Indrawati adalah salah satu tokoh ekonomi terkemuka Indonesia yang telah mencatatkan sejumlah prestasi internasional. Ia adalah orang Indonesia pertama yang menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia, sebuah posisi yang diembannya dari 1 Juni 2010 hingga 2016.

Baca Juga :  Prabowo Subianto Komitmen Tidak Bakal Jadikan Indonesia Hisapan Bangsa Lain

2.  ⁠Meutya Viada Hafid (Menteri Komunikasi dan Digital)

Meutya Hafid mengawali karirnya sebagai seorang jurnalis Metro TV. Profesinya tersebut sempat membawa dirinya dalam tragedi pada 18 Februari 2005 di mana Meutya dan juru kamera Budiyanto disandera oleh kelompok bersenjata saat sedang meliput di Irak.

Pengalamannya itu membuat Meutya menulis sebuah buku pada tahun 2007 berjudul 168 Jam dalam Sandera: Memoar Seorang Jurnalis yang Disandera di Irak.

Karir politik Meutya dimulai saat ia ikut kontestasi Wali kota dan Wakil Wali kota Binjai, Sumatera Utara pada tahun 2010, meskipun Meutya kalah. Di tahun 2010, ia dilantik menjadi anggota DPR dari Partai Golkar.

3. Rini Widyantini (Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi BirokrasI)

Karier Rini di pemerintahan dimulai pada tahun 1997 ketika ia bergabung dengan Kementerian PANRB sebagai Analis Kebijakan pada Asisten Deputi Urusan Pelaksanaan Kebijakan

Baca Juga :  Nafa Urbach Pilih Ganjar Pranowo, Netizen : Kok Nggak Masuk ke Otak Saya

Rini akhirnya mencapai puncak kariernya di Kementerian PANRB pada 2012, ketika ia diangkat menjadi Deputi Bidang Kelembagaan Kementerian PANRB.

Tahun berikutnya, pada 2013, Rini kembali dipercaya untuk menjabat sebagai Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana. Dalam kapasitas ini, ia memiliki peran penting dalam merancang dan menerapkan kebijakan tata laksana yang lebih efisien.

4. Widiyanti Putri sebagai (Menteri Pariwisata)

Widiyanti merupakan istri dari Direktur Utama PT. Teladan Resources dan PT Teladan Prima Agro Tbk, Wisnu Wardhana. Widiyanti merupakan salah satu pendiri Teladan Group dan terlibat aktif dalam pengembangannya. Ia menduduki posisi strategis di grup yang berinvestasi di berbagai industri, termasuk agro-resources, energi, teknologi minyak dan gas, properti strategis, dan media.

Baca Juga :  Kabinet Merah Putih Akan Pakai Seragam Loreng Saat Pembekalan di Akmil Magelang

Sosok wanita jebolan Pepperdine University, Malibu ini dikenal sebagai seorang filantropis yang memegang posisi di yayasan yang mendukung berbagai tujuan sosial, seperti perawatan kesehatan, pendidikan, seni & budaya, inisiatif pemberdayaan anak & perempuan.

Tak hanya menteri, ini dia deretan wakil menteri perempuan yang menerima kepercayaan Presiden Prabowo Subianto.

  1. Ribka Haluk, sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri
  2. Stella Christie, sebagai Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi
  3. ⁠Christina Aryani, sebagai Wakil Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia/Wakil Kepala BP2MI
  4. Dyah Roro Esti Widya Putri, sebagai Wakil Menteri Perdagangan
  5. Diana Kusumastuti, sebagai Wakil Menteri Pekerjaan Umum
  6. Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka, sebagai Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Wakil Kepala BKKBN
  7. Ni Luh Enik Ernawati, sebagai Wakil Menteri Pariwisata
  8. Irene Umar, sebagai Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Ekonomi Kreatif
  9. ⁠Veronica Tan, sebagai Wakil Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral