HOLOPIS.COM, JAKARTA – Realme 13 Plus 5G dan Realme 13 5G resmi meluncur di Indonesia, yang akan bersaing dengan handphone di kelas menengah.

Handphone baru dari Realme ini, punya spesifikasi da fitur-firtur menarik yang akan memberikan pengalaman berbeda khususnya bagi Soabat Holopis yang suka main game.

“Kami sangat senang mengumumkan Realme 13 Plus 5G dan Realme 13 5G yang kini resmi hadir di Indonesia,” ujar Public Relations Lead Realme Indonesia, Krisva Angnieszca dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Kamis (17/10).

“Number Series realme telah menjadi seri yang paling dinantikan oleh para anak muda karena memiliki performa dan kualitas terbaik di segmen kelas menengah,” sambungnya.

Krisva menambahkan, Realme 13 Plus 5G memiliki tuning khusus untuk gaming tingkat turnamen, sebab menjadi ‘Official Gaming Phone’ di 2024 Honor of Kings Championship.

Realme 13 5G
Realme 13 5G. [Foto Dok. Realme]

“Hal tersebut berarti Realme 13+ 5G menjadi perangkat yang dipakai selama turnamen berlangsung, kurang lebih 2 minggu. ‘Performance Beyond Limits’ Realme 13 Series 5G siap menjadi pilihan mereka yang mengutamakan performa didampingi dengan desain stylish dan kemampuan fotografi mumpuni,” jelasnya.

Harga Realme 13 Plus 5G dan Realme 13 5G

Realme 13 Plus 5G dan Realme 13 5G, sudah bisa dipesan mulai tanggal 25 Oktober 2025. Untuk harga Realme 13 Plus 5G yakni Rp 4.599.000, dan Realme 13 5G harganya Rp 3.799.000.

Sobat Holopis bisa mendapatkan potongan harga Rp 200.000 selaama Flash Sale di Shopee, Akulaku dan Realme.com pada 25 Oktober 2024, sehingga harga menjadi Rp 4.399.000 untuk Realme 13 Plus 5G dan Realme 13 5G menjadi Rp 3.599.000.

Selama preorder 17-24 Oktober 2024, konsumen berkesempatan meraih total benefit senilai hingga Rp2 juta khusus pre-order offline pada.

Bonus yang didapat berupa Realme Buds T01 (senilai Rp299.000), cashback trade-in hingga Rp1 juta, dan nikmati fasilitas pembayaran 0% down payment, cicilan 0% 12 bulan, dan 0% gratis 2 bulan.