Advertisement
Categories: Ragam

Kapolri Ucapkan Selamat Ultah ke Prabowo : Semoga Terus Menginspirasi

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ikut memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-73 Prabowo Subianto.

Ucapan selamat itu diketahui disampaikan Listyo Sigit dalam unggahan di akun instagram pribadinya.

“Saya Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo beserta keluarga besar Kepolisian Negara Republik Indonesia, mengucapkan selamat ulang tahun ke-73 Bapak Prabowo Subianto,” kata Sigit dalam unggahannya seperti dikutip Holopis.com, Kamis (17/10).

Listyo kemudian memberikan doa terbaik kepada Prabowo Subianto untuk tetap menjadi inspirasi bagi semua pihak dalam semangat persatuan.

“Semoga dapat terus menginspirasi dan mengobarkan semangat persatuan kesatuan seluruh komponen bangsa, untuk bersama-sama mewujudkan Indonesia menjadi negara yang kuat, terhormat dan sejahtera,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui, Presiden terpilih bernama lengkap Prabowo Subianto Djojohadikusumo itu merayakan hari ulang tahunnya yang ke-73 pada hari ini. Prabowo lahir pada 17 Oktober 1951 dari pasangan Soemitro Djojohadikusumo dan Dora Marie Sigar.

Prabowo adalah anak dari Sumitro Djojohadikusumo, yang merupakan seorang ekonom dan pernah menjabat sebagai mantan Menteri Perekonomian pada masa Presiden Soekarno dan menteri Riset dan Teknologi pada Soeharto.

Prabowo Subianto merupakan lulusan dari Akademi Militer tahun 1970, sebagian besar tugasnya yakni di Pasukan Khusus (Kopassus) hingga ia ditunjuk untuk memimpin Komando Cadangan Strategis (Kostrad) pada tahun 1998.

Karir politiknya, dimulai pada tahun 2008 dengan mendirikan Partai Gerindra. Kemudian, ia mulai mengikuti kontestasi dalam Pilpres baik sebagai Calon Wakil Presiden Maupun Calon Presiden.

Prabowo tidak pernah menyerah, hingga dalam Pilpres 2024 ia berhasil mendapatkan kepercayaan untuk bisa menjadi Presiden Republik Indoensia.

Prabowo menyatakan kemenangannya dalam pemilu pada tanggal 14 Februari, karena jajak pendapat tidak resmi awal menunjukkan bahwa ia unggul pada putaran pertama pemungutan suara.

Pada tanggal 20 Maret, Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengesahkan hasilnya dan menyatakan dia sebagai presiden terpilih Indonesia.

Mahkamah Konstitusi (MK) mengukuhkan statusnya pada 22 April 2024. Pemerintahan Joko Widodo saat ini sedang mempersiapkan proses transisi menuju pemerintahan Prabowo di masa depan.

Saat ini, Prabowo mulai membentuk kabinet dengan menunjuk beberapa orang untuk membantunya saat menjalankan tugas sebagai Presiden Indonesia.

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, akan dilantik pada tanggal 20 Oktober 2024 atau 3 hari setelah merayakan ulang tahun Prabowo yang ke 73.

Share
Published by
Ronald Steven

Recent Posts

Jangan Lewatkan! Diskon Hingga 90% Game PS4 dan PS5 di PlayStation Holiday Sale 2024

ada akhir tahun 2024, Sony PlayStation memberikan kejutan besar bagi Sobat Holopis dengan mengadakan event…

11 menit ago

Gunung Rinjani Istirahat Sejenak, Jalur Pendakian Ditutup Awal Tahun 2025

Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mengumumkan penutupan semua…

26 menit ago

Punya Segudang Manfaat, Ini Sederet Fakta Unik tentang Buah Pepaya

Selain rasanya yang manis dan teksturnya lembut, pepaya memiliki banyak fakta unik yang sering kali…

41 menit ago

Jennifer Coppen Curhat Beratnya Jadi Ibu Saat Hati Hancur

Masyarakat Indonesia baru saja merayakan Hari Ibu. Hari di mana seluruh masyarakat Indonesia merayakan dan…

56 menit ago

RESEP : Lontong Medan, Sarapan Meriah Kenyang Seharian

Bagi siapa pun yang pernah mencicipi lontong Medan, pasti langsung ketagihan dan kepikiran terus.

1 jam ago

IHSG Dibuka Ngegas di Awal Pekan, Berpeluang Rebound?

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melesat pada perdagangan sesi pertama di awal pekan ini,…

1 jam ago