HOLOPIS.COM, JAKARTA – Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyampaikan tiga rencana program untuk mengatasi permasalahan ketimpangan gender yang sejauh ini masih terjadi di Jakarta.
Hal itu disampaikannya dalam debat perdana Pilgub Jakarta, yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (6/10) malam.
Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menekankan, bahwa salah satu kunci utama dalam mengatasi ketimpangan gender adalah peningkatan kualitas pendidikan. Ia mengatakan, bahwa saat ini sudah ada program dengan DPRD DKI di sektor pendidikan, yaitu sekolah gratis.
“Tidak hanya sekolah negeri tapi juga sekolah swasta yang telah ditunjuk, kita bisa lakukan sebuah dukungan khususnya ke perempuan,” katanya, seperti dikutip Holopis.com.
Kemudian program kedua yang nantinya akan dijalankannya saat terpilih menjadi Gubernur Jakarta yakni sekolah perempuan untuk emak-emak atau ibu-ibu.
“Kita punya program sekolah perempuan buat emak-emak buat ibu-ibu nanti sekolahnya di balai RW kurikulumnya tentang ekonomi keluarga, keharmonisan keluarga, dan sebagainya,” ucapnya.
Kemudian Ridwan juga menyiapkan kredit untuk ibu-ibu yang membutuhkan pekerjaan.
“Kita ada kredit mesra tanpa bunga berbunga tanpa agunan daftar emak-emaknya cukup berlima ini namanya kredit kelompok, satu masalah empat bertanggung jawab,” katanya.
Ridwan menyebutkan kombinasi dengan akses kemudahan berusaha kombinasi dengan sekolah informal emak-emak dan sekolah gratis untuk perempuan di level formal akan meningkatkan kualitas indeks ketimpangan gender.
“Ketiga itu saya kira akan meningkatkan kualitas Indeks sehingga ketimpangan gender bisa terselesaikan. Saya kira perempuan harus dilindungi. Perempuan harus memiliki kesetaraan melalui perlindungan oleh gubernur, ” terangnya.
JAKARTA - Peneliti Pusat Studi Anti Korupsi Universitas Gadjah Mada, Zaenur Rohman menilai bahwa memang…
Presiden Prabowo Subianto menghadiri acara Perayaan Natal Nasional 2024 yang bertajuk “Marilah Sekarang Kita Pergi…
Hari Cello Internasional diperingati pada 29 Desember setiap tahunnya. Hari raya tersebut juga sekaligus diperingati…
Ketua Presidium KWI (Konferensi Waligereja Indonesia) Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, mengajak rakyat Indonesia untuk mendoakan…
Inter Milan berhasil mengandaskan perlawanan Cagliari pada lanjutan Liga Italia 2024/2025, dengan skor telak 3-0…
Resep makanan kali ini ada Sandwich Roti Gandum Keju yang tentunya lezat, nikmat dan menyehatkan.…