Advertisement
Categories: Polhukam

Prabowo Dipastikan Bakal Lanjutkan Program Bantuan Pangan

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Terpilih Prabowo Subianto dipastikan bakal memenuhi permintaan Presiden Jokowi untuk melanjutkan program bantuan pangan.

Juru bicara Prabowo Subianto Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, pada dasarnya Menteri Pertahanan RI itu bakal melanjutkan semua program Jokowi yang baik bagi rakyat.

“Semua program yang baik dan menguntungkan rakyat yang sudah dimulai oleh Pak Jokowi pasti dilanjutkan Pak Prabowo,” kata Dahnil Anzar dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (28/9).

Dahnil menegaskan, bantuan pangan beras 10 kg tersebut dipastikan bakal berlanjut demi kepentingan masyarakat.

“Iya, PLH, dan macam-macam itu ya (dilanjutkan),” tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi (Joko Widodo) berharap agar masyarakat bisa ikut bersuara untuk meminta program bantuan pangan bisa berlanjut di pemerintahan mendatang.

Hal itu disampaiakn Presiden Jokowi saat bertemu warga di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, untuk memberikan bantuan pangan.

Bantuan pangan itu diserahkan di kompleks pergudangan Tanah Grogot, Paser dalam rangka memastikan kelancaran distribusi bantuan pangan serta mengecek ketersediaan stok beras nasional yang dikelola oleh Bulog.

Jokowi mulanya sempat berdialog dengan masyarakat penerima manfaat yang hadir untuk menanyakan kondisi bantuan yang selama ini mereka terima.

“Sudah terima semua yang bulan Oktober? Ada keluhan? Berasnya hitam? Tidak, berasnya bagus ya,” tanya Jokowi, Kamis (26/9).

Sembari berbincang, Jokowi mengajari masyarakat untuk bisa meminta kepada Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih untuk melanjutkan program bantuan pangan.

“Nanti kalau ketemu presiden terpilih Pak Prabowo, sampaikan, ‘Pak, minta dilanjutkan’, karena saya nanti tanggal 20 Oktober sudah purnatugas, sudah pensiun,” ucapnya.

Tak ketinggalan, dalam momen itu Jokowi juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada masyarakat. Ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat menjelang masa purnatugasnya.

“Pada kesempatan yang baik ini, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila ada kesalahan, kekhilafan, kekurangan dalam saya membuat kebijakan-kebijakan untuk rakyat,” tuntasnya.

Share
Published by
Ronald Steven

Recent Posts

Monza vs Juventus : Si Nyonya Tua Menang Tipis 2-1

Juventus berhasil mengandaskan perlawanan Monza pada lanjutan Liga Italia, dengan skor tipis 2-1.

8 menit ago

Lirik Lagu Sabrina Carpenter – A Nonsense Christmas

Jika biasanya lagu natal identik dengan lagu-lagu klasik atau lagu-lagu jaman dulu. Kali ini ada…

23 menit ago

Real Madrid Libas Habis Sevilla 4-2!

Real Madrid sukses mengandaskan perlawanan Sevilla pada lanjutan Liga Spanyol, dengan skor telak 4-2.

38 menit ago

Posisi Seks Spooning, Cocok Untuk Pasutri Di Musim Hujan

Musim hujan di bulan Desember bisa menciptakan suasana yang romantis dan intim bagi para pasutri.…

53 menit ago

Tottenham vs Livepool : The Reds Menangi Drama 9 Gol!

Hasil pertandingan Tottenham vs Liverpool pada laga pamungkas Liga Inggris pekan ini, berakhir dengan skor…

1 jam ago

Profil Rachel Brosnahan, Aktris Lois Lane di Film Superman 2025

Aktris asal Amerika Serikat Rachel Brosnahan akan memerankan karakter ikonis Lois Lane di film Superman…

9 jam ago