Jumat, 17 Januari 2025

Sempat Viral, Ternyata Speed Dibayar Rp35 Ribu untuk Ngomong ‘Minggir Lu Miskin’

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Streamer IShowSpeed atau yang biasa disapa Speed sempat membuat heboh publik dengan sejumlah aksi kocaknya saat mengunjungi Indonesia beberapa waktu lalu.

Salah satu aksinya yang viral yakni saat berkunjung ke Yogyakarta, dimana streamer asal Amerika Serikat itu sempat melontarkan kalimat ‘Minggir Lu Miskin’ saat berada pada situasi yang sesak oleh para fans.

“Minggir lu miskin. Santai,. Awas,” ucap Speed, sebagaimana dikutip Holopis.com dari tayangan video yang sempat viral di media sosial.

Adapun baru-baru ini, terungkap siapa sosok guru yang mengajari Speed berbicara ‘Minggur Lu Miskin’, yang mana kalimat itu memiliki arti ‘Minggirlah dari jalanku, dasar orang miskin’.

Baca Juga :  VIRAL : Jambret Tega Curi HP Milik Bocah di Kotabaru

Hal itu terungkap dari unggahan video akun TikTok @onoidones yang membagikan hasil penelusurannya pada Stream YouTube Speed. Ternyata, sosok guru Speed tak lain adalah fansnya sendiri yang memiliki nama akun MALAYDESH L.

“Gw nemuin siapa yang ngajarin Speed ngomong minggir lu miskin, di chat itu ada, dan ternyata. Nah, dia nih yang ngajarin ‘Say.. minggir lu miskin when it’s crowded’,” ujar akun @onoindones, seperti dikutip Holopis.com.

@onoidones

when speed said “chat it’s working!” kocak banget ajg 😭

♬ Come As You Are – The Dillingers

Dalam kolom komentar itu, Speed diketahui dibayar 35 ribu untuk mengucapkan ‘Minggir Lu Miskin’ jikalau dirinya ke depan menghadapi kerumunan. Ketika Speed mempraktekannya, ternyata memang berhasil.

Baca Juga :  Ijazah Dibakar Pacar, Begini Cara Mengurusnya Lagi

Speed

Adapun kala itu, topik ‘Minggir Lu Miskin’ pun sempat viral dan trending topic di media sosial X. Banyak diantara mereka yang menyayangkan perkataan Speed tersebut, yang dinilai telah menghina fansnya di Indonesia.

Namun di sisi lain, beberapa netizen menilai IShowSpeed mungkin tidak sepenuhnya memahami arti dari kalimat tersebut, dan mengucapkannya sebagai bagian dari interaksi dengan penggemar.

Tak sedikit pula dari mereka yang bertanya terkait siapa sosok yang membuat Speed mengucapkan kalimat kontroversial tersebut.

“HAHAHAH AWAS MINGGIR LU MISKIN, yg ngajarin siapa ini woy?!” tulis akun X @sianonim89.

“Dari Jakarta, Bali, sampe Jogja, still ‘SANTAI SANTAII!!’. ‘MINGGIR LU MISKIN’,” tulis akun @itsUcup.

Baca Juga :  VIRAL : Pria Nekat Nyemplung ke Laut
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral