Advertisement
Categories: Ragam

Perdana! Jokowi Bakal Mendarat di Bandara IKN Siang Ini

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan bakal mendarat perdana di Bandara Nusantara, Ibu Kota Nusantara (IKN) pada siang ini, Selasa (24/9).

Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana.

“Siang ini rencana Bapak Presiden akan mendarat Perdana di Bandara IKN,” ujar Yusuf kepada wartawan, seperti dikutip Holopis.com.

Dia menyampaikan, Jokowi akan terbang dari Pontianak, Kalimantan Barat, setelah melakukan kunjungan pada Smelter Grade Alumina Refinery (SGAR) milik PT Borneo Alumina Indonesia, yang berlokasi di Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat.

Dalam pendaratan perdana di Bandara Nusantara ini, Kepala Negara itu bakal menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 RJ8.

“Beliau akan menggunakan Pesawat Kepresidenan RJ85 dari Pontianak menuju ke Bandara IKN,” ujar Yusuf.

Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono mengatakan bandara Nusantara akan diuji coba dengan tes mendarat pesawat RJ-85, sebelum digunakan oleh Presiden Joko Widodo beraktivitas.

Menurut Basuki, setelah tes pendaratan pesawat oleh RJ-85 selesai dilakukan, Presiden Jokowi sudah bisa beraktivitas kunjungan ke luar kota dari bandara IKN, dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1.

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Polisi Bunuh Diri Meningkat Tiga Kali Lipat 2024 : IPW Ingatkan Pentingnya Pembinaan Mental

JAKARTA - Koordinator Pusat atau Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso menyampaikan…

8 menit ago

BCL Terharu Lagu Tentang Tiko Aryawardhana Laku di Youtube

Penyanyi Indonesia Bunga Citra Lestari merasa terharu melihat lagu barunya yang berjuddul Memulai Kembali sudah…

23 menit ago

3 Anggota Polisi di Ambon Sudah Ditahan Gegara Banting Warga

MALUKU - Kapolresta Ambon dan Pulau-Pulau Lease Kombes Pol Driyono Andi Ibrahim menyampaikan permohonan maaf…

38 menit ago

Persija Menang Lawan PSS Sleman Berkat Dukungan Penuh Jakmania!

Persija sukses mengandaskan PSS Sleman dengan skor 3-1. Hasil kemenangan itu sekaligus jadi kado HUT…

53 menit ago

Huawei Pura 70 Ultra Diluncurkan di Indonesia dengan Keunggulan Fotografi dan Performa Andal

Setelah dua tahun absen di pasar Indonesia, Huawei kembali meramaikan dunia teknologi dengan meluncurkan handphone…

1 jam ago

Ketua MPR Bertemu Sekjen Liga Muslim Dunia, Muzani : Indonesia Punya Program Makan Bergizi Gratis

Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, mengumumkan bahwa Indonesia sedang mengembangkan program makan bergizi gratis bagi…

1 jam ago