Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir menguat pada akhir perdagangan saham di awal pekan ini, Senin 23 September 2024.

Berdasarkan data di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dihimpun Holopis.com, indeks saham Indonesia itu terpantau naik 32,72 basis poin atau 0,42 persen ke level 7.775,7 pada penutupan perdagangan.

Tercatat selama perdagangan berlangsung, sebanyak 284 saham terpantau naik, 283 saham turun, dan 224 saham tidak mengalami perubahan nilai alias stagnan.

Adapun sampai dengan akhir perdagangan, total nilai transaksi di bursa hari ini mencapai Rp 12,43 triliun, dengan volume perdagangan sebanyak 28,14 miliar saham dan frekuensi transaksi sebanyak 1.204.328 kali.

Secara sektoral, pelemahan terjadi pada sektor infrastruktur yang turun 1,8 persen, sektor transportasi turun 0,2 persen, sektor kesehatan 0,1 persen, sektor barang konsumsi non primer 0,1 persen, dan sektor perindustrian merosot 0,04 persen.

Saat IHSG hari ini ditutup menguat, lima saham yang ada di Bursa Indonesia melonjak dan masuk top gainers. Salah satunya yakni saham PT Megapolitan Developments Tbk (EMDE) melonjak hingga 30,9 persen menjadi Rp 148.

Kemudian diikuti saham PT Agro Yasa Lestari Tbk (AYLS) meningkat 23,2 persen menjadi Rp 69 dan PT Bank Ganesha Tbk (BGTG) melonjak 23 persen menjadi Rp 80.

Selain itu, ada pula saham PT Pyridam Farma Tbk (PYFA) menguat 16,5 persen menjadi Rp 197 dan PT Bumi Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) naik 12,3 persen menjadi Rp 254.