Advertisement
Categories: Polhukam

Pansel Tetapkan 12 Calon Anggota Kompolnas

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Panitia Seleksi Calon Anggota Kompolnas (Komisi Kepolisian Nasional), Hermawan Sulistyo menyampaikan bahwa pihaknya telah merampungkan proses rapat pleno untuk menerapkan calon anggota Kompolnas periode 2024-2028.

“Panitia seleksi telah menggelar rapat pleno pada hari Senin, tanggal 9 September 2024 untuk menentukan hasil akhir dari rangkaian pelaksanaan seleksi Calon Anggota Kompolnas,” kata Hermawan dalam siaran persnya yang diterima Holopis.com, Selasa (17/9).

Dalam rapat pleno tersebut, Hermawan menyebut bahwa ada 12 (dua belas) nama yang lolos. Baik dari unsur Kepolisian maupun masyarakat sipil.

“Peserta yang dinyatakan lolos berasal dari beragam profesi, di antaranya ; dosen, purnawirawan Polri, advokat, konsultan, LSM dan Komisioner periode 2020-2024,” ujarnya.

Kemudian, ia juga menyampaikan bahwa proses seleksi dilakukan step by step. Seluruh tahapan telah dilewati untuk memastikan orang-orang terbaik yang dipilih, hingga akhirnya terpilih 12 orang tersebut.

“Rangkaian panjang proses seleksi calon anggota Kompolnas dimulai dengan tahapan pendaftaran, seleksi kelengkapan administrasi, tes tertulis atau pembuatan makalah, tes jasmani dan kejiwaan, test assessment, tanggapan publik dan diakhiri dengan tes wawancara,” jelas Hermawan.

Berikut adalah ke-12 orang yang lolos sebagai Calon Anggota Kompolnas ;

A. Unsur Pakar Kepolisian :

  1. Irjen Pol. (Purn) Drs. Arief Wicaksono Sudiutomo;
  2. Irjen Pol. (Purn) Ida Oetari Poernamasasi S.AP.,M.A;
  3. Michael Marcus Iskandar Pohan S.H., M.H.;
  4. Raden Indah Pangestu Amaritasari S.IP., M.A.;
  5. Dr. Supardi Hamid, M.Si; dan
  6. Dr. Y.A. Triana Ohoiwutun, S.H., M.H.

B. Unsur Tokoh Masyarakat :

  1. Prof. Dr. Deni S.B. Yuherawan, S.H., M.Si.;
  2. Fitriana Sidikah Rachman, S.Sos., M.Si;
  3. Gufron S.H.I.;
  4. Mochammad Choirul Anam, S.H.;
  5. Mustholih S.H.I., M.H., CLA; dan
  6. Dr. Yusuf, S.Ag., S.H., M.H.
Share
Published by
Muhammad Ibnu Idris

Recent Posts

Gerindra Pastikan Presiden Prabowo Bakal Buka Suara Soal PPN 12%

Sekertaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani menanggapi pro dan kontra kenaikan PPN 12% yang justru…

13 menit ago

4 Ide Outfit Couple untuk Natal Agar Kompak dan Romantis

Jika biasanya Natal identik dengan berbagai persiapan untuk dekorasi pohon natal atau rumah, Hari Raya…

13 menit ago

RESEP : Coklat Panas Rumahan, Cocok untuk Musim Hujan

Di musim hujan yang saat ini sedang melanda Indonesia memang paling nikmat jika diiringi dengan…

28 menit ago

VIRAL : Sejumlah Orang Tua Grebek Sekolah yang Diduga Gelapkan Dana PIP

Media sosial Twitter saat ini sedang dihebohkan cuplikan yang menunjukkan sekumpulan orang tua menduga bahwa…

43 menit ago

Justin Baldoni Bantah Tudingan Pelecehan Seksual, Sebut Blake Lively Bersandiwara

Dunia perfilman Hollywood saat ini sedang dihebohkan dengan skandal yang melibatkan dua nama besar yaitu…

58 menit ago

Polisi Tangkap Sopir Ugal-ugalan di Pakuwon City Surabaya, Pengaruh Alkohol, Tes Narkoba Belum Keluar

JAWA TIMUR - Sebuah aksi sopir ugal-ugalan terjadi di kawasan jalan tembusan Pakuwon City pada…

1 jam ago