Jumat, 17 Januari 2025

HIMA Unpam Ikut Dukung Pengesahan RUU PPRT

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Hukum Universitas Pamulang (HIMA Unpam) Adi Haryanto mendukung DPR RI untuk segera mengesahkan RUU PPRT (Perlindungan Pekerja Rumah Tangga).

“Rencana pembahasan RUU PPRT adalah sinyal baik untuk para pekerja rumah tangga kita. Dan ini mengafirmasi perhatian negara terhadap golongan tenaga PRT di Indonesia,” kata Adi seperti dikutip Holopis.com, Rabu (18/9).

Apalagi jika merujuk pada catatan Jaringan Nasional Advokasi Pekerja Rumah Tangga (JALA PRT), terdapat 3.308 kasus kekerasan menimpa PRT sepanjang 2021 sampai 2024. Belum lagi soal kasus eksploitasi terhadap PRT di Indonesia.

Menurut Adi, data tersebut merupakan citra yang sesungguhnya bagaimana terdapat kegagalan negara dalam melindungi pekerja di Indonesia.

Baca Juga :  May Day, Buruh Desak DPR Sahkan RUU PPRT

“Maka dengan hadirnya RUU PPRT adalah bentuk formula negara dalam melindungi hak serta mampu menjaga keselamatan PRT dalam melaksanakan kerjanya,” ujarnya.

Selain itu, Adi juga menjelaskan bahwa RUU PPRT ini meninjau lebih detail terhadap hak upah atau gaji serta hak PPRT lainya. Maka dari itu, Adi menegaskan dengan lantang bahwa dirinya berdiri mendukung pengesahan RUU PPRT menjadi Undang-Undang.

“Sebagai akademisi, tentu saya sangat mendukung rencana pembahasan RUU PPRT ini. Dan berharap DPR RI segera menetapkan UU ini agar secepatnya di terapkan di Indonesia,” jelasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral