HOLOPIS.COM, JAKARTA – Calon Gubernur Daerah Khusus Jakarta, Mochammad Ridwan Kamil memberikan bocoran tentang bagaimana komposisi barisan tim suksesnya bersama Suswono (RIDO – Ridwan Kamil Suswono) di Pilkada 2024.
Warga Bandung yang kini suka disapa Bang Emil tersebut mengatakan, bahwa Ketua Tim Sukses (Timses) akan dijabat oleh mantan Wagub Jakarta Ahmad Riza Patria atau Ariza. Sementara untuk komposisi pasukannya, mayoritas akan diisi oleh kalangan anak muda.
“70 persen anak-anak muda. Mungkin di awal-awal pekan ini sesuai kesepakatan kami umumkan ke media, pasti media akan diberitahu,” kata Bang Emil di Jakarta, Sabtu (14/9) seperti dikutip Holopis.com.
Kemudian, pria yang memiliki keahlian di bidang arsitektur ini pun mengungkap alasan banyaknya komposisi anak muda dalam susunan Timses. Menurutnya, komposisi anak muda ini penting karena di tahun ini jumlah pemilih dari kalangan milenial dan gen Z sangat mendominasi.
“Ya, kan mayoritas warga Jakarta dalam rentan 2024 anak-anak muda, sehingga kami ingin mereka ikut mendesain wajahnya timsesnya anak-anak muda,” ujarnya.
Lantas, Ridwan Kamil pun mengatakan bahwa pengumuman tim suksesnya ini akan dilakukan dalam waktu dekat. Selain itu, Ketua Timses Ahmad Riza Patria juga akan diumumkan dengan seluruh jajaran tim sukses.
Ahmad Riza Patria dipilih karena sudah pernah menjabat sebagai wakil gubernur Jakarta. Ia dinilai memahami peta Jakarta baik secara geografis, demografis, dan peta politik di Jakarta.
“Tapi tunggu pengumuman resminya, ya,” kata Ridwan Kamil yang juga mantan Walikota Bandung dan Gubernur Jawa Barat ini.
Aktris asal Amerika Serikat Rachel Brosnahan akan memerankan karakter ikonis Lois Lane di film Superman…
JAKARTA - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan siswa madrasah di kancah internasional. Peserta didik Madrasah Aliyah…
Aktor asal Amerika Serikat David Corenswet akan menjadi pemeran Superman berikutnya di film terbaru Superman…
Para penggemar film superhero sebentar lagi akan kembali dimanjakan dengan film Superman karya James Gunn…
FIBA merilis bahwa Indonesia masuk dalam daftar 4 besar negara di dunia yang masyarakatnya gandrung…
Pebalap senior Fitra Eri memberikan contoh yang baik bagi para orang tua. Pasalnya, ia tetap…