Advertisement
Categories: Olahraga

Rekap Hasil Hari Kedua 32 Besar Hong Kong Open 2024 : 6 dari 8 Wakil Indonesia Menang

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Selesai sudah babak 32 besar Hong Kong Open 2024, dimana pada hari kedua kemarin enam dari delapan wakil Indonesia yang turun berhasil meraih kemenangan.

Sebelum itu perlu diketahui bersama, bahwa turnamen Hong Kong Open 2024 Super 500 berlangsung di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong China.

Pada hari kedua babak 32 besar Hong Kong Open 2024 kemarin, Rabu (11/9), hanya dua wakil Indonesia yang gagal memeluk kemenangan, sedangkan enam wakil lainnya sukses melangkah ke fase 16 besar.

Salah satu wakil yang kalah adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dari ganda campuran, mereka kalah atas Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin asal China, dengan skor 16-21, 21-18 dan 10-21.

Kekalahan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja tersebut membuat Indonesia otomatis puasa gelar ganda campuran di Hong Kong Open 2024, sebab memang mereka satu-satunya wakil Merah Putih yang turun.

Untuk selengkapnya, berikut ini rekap hasil badminton Indonesia di hari kedua babak 32 besar Hong Kong Open 2024 :

Hasil Hong Kong Open 2024

Rabu (11/9)

Court 1

  • Match 1/WD : Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (2) 21-10/21-12 Go Pei Kee/Teoh Mei Xing (Malaysia)

Court 2

  • Match 7/MS : Anthony Sinisuka Ginting (7) 21-9/12-21/21-10 Toma Junior Popov (Prancis)
  • Match 10/XD : Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja 16-21/21-18/10-21 Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China/3)

Court 3

  • Match 9/WS : Putri Kusuma Wardani (7) 21-18/21-12 Sung Shuo Yun (China Taipei)
  • Match 11/MS : Jonatan Christie (3) 21-7/21-10 Wang Tzu Wei (China Taipei)

Court 4

  • Match 1/WS : Komang Ayu Cahya Dewi 21-16/23-21 Tanya Hemanth (India)
  • Match 10/WS : Gregoria Mariska Tunjung (4) 21-12/21-8 Lee Yu Hsuan (China Taipei)
  • Match 13/MS : Chico Aura Dwi Wardoyo 20-22/17-21 Saran Jamsri (Thailand)
Share
Published by
Achmad Husin Alifiah

Recent Posts

5 Tradisi Natal yang Berbeda di Setiap Negara

Setiap negara biasanya memiliki budaya masing-masing yang meriah dalam merayakan Hari Raya Natal, salah satunya…

13 menit ago

4 Tips Touch Up Setelah Keringetan karena Rayakan Natal Seharian

Meskipun riasan terlihat cantik di pagi hari, bukan tidak mungkin riasan kembali kusam dan luntur…

33 menit ago

Review Film : Home Alone, Film Natal yang Timeless

Siapa sih yang berlum pernah nonton Home Alone? Hampir semua generasi milenial, pasti pernah menonton…

53 menit ago

VIRAL : Demi Nonton di TV Baru, Mobil Ini Ngebut Sampai Bikin…

Saat membeli barang baru, tidak bisa dipungkiri kita memang menjadi senang dan ingin cepat-cepat pulang…

1 jam ago

Review Film : Home Alone 2 Lost in New York

Home Alone 2: Lost in New York, dirilis pada tahun 1992, melanjutkan petualangan Kevin McCallister…

2 jam ago

Keluarga Nadine Chandrawinata Hiasi Pohon Natal yang Ditanam dari Kecil

Ada yang berbeda pada perayaan natal keluarga Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara. Pada natal 2024…

2 jam ago