Advertisement
Categories: Olahraga

Carlo Ancelotti Ogah Pensiun, Masih Semangat!

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Carlo Ancelotti sekali lagi menegaskan bahwa dirinya masih belum mau untuk pensiun dari dunia kepelatihan. Ia menegaskan bahwa dirinya masih semangat melatih sebuah tim saat ini.

Seperti yang telah diketahui bersama, Carlo Ancelotti merupakan salah satu pelatih paling sukses dan berpengalaman. Ia kini berusia 65 tahun, namun jiwa kepelatihannya masih belum meredup.

Carlo Ancelotti pun kini tengah menikmati masa keemasannya bersama Real Madrid. Bagaimana tidak, 14 trofi berhasil dipersembahkannya dalam kurun waktu dua periode karir kepelatihannya.

Di usianya yang sudah menginjak kepala enam pun, Carlo Acelotti masih sangat luar biasa menunggangi tim yang berisikan pemain-pemain bintang.

Menangani pemain-pemain seperti itu tentu sulit untuk sebagian pelatih, karena pelatih dituntut untuk mengontrol ruang ganti hingga menyetarakan ego setiap pemain.

Carlo Ancelotti pun menyampaikan bahwa dirinya tetap menikmati apapun kesulitannya sebagai pelatih.

“Tidak ada kehidupan tanpa tekanan atau sedikit stres, terlalu banyak stres, tidak, tetapi sedikit saja sudah cukup,” ungkap Ancelotti, seperti dikutip Holopis.com.

“Hari ketika saya tidak bersemangat sebelum pertandingan adalah hari ketika saya harus berhenti. Sebelum pertandingan, ada kekhawatiran, ada perasaan negatif, berpikir pertandingan tidak akan berjalan baik bahwa lawan akan mencetak gol. Saat pertandingan dimulai, semuanya berhenti. Jadi anda harus mencari ketenangan untuk menangani situasi permainan,” sambungnya.

“Saya akan terus melatih sampai semangat saya untuk sepakbola hilang. Beberapa hal hebat telah terjadi dalam hidup saya, beberapa momen sulit,” tambahnya.

“Hidup saya normal, saya beruntung memiliki pekerjaan yang menjadi gairah saya. Saya berterima kasih kepada sepakbola karena telah memberi saya kesempatan itu,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Carlo Ancelotti yakin bahwa karir kepelatihannya masih panjang.

“Saya merasa gugup sebelum pertandingan, saya merasa tertekan, dan selama itu tidak berubah, saya akan terus di sini. Ya, saya melihat diri saya akan menjadi pelatih untuk waktu yang lama,” imbuhnya.

Share
Published by
Achmad Husin Alifiah

Recent Posts

BNPB : 55 Ribu Warga Kabupaten Barru Terdampak Banjir

Bencana banjir dan longsor melanda pemukiman warga yang adadi Kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan sejak…

8 menit ago

Intip Kebersamaan Keluarga Irfan – Jennifer Bachdim Saat Hias Pohon Natal

Keluarga Irfan dan Jennifer Bachdim menyambut bulan Desember dengan penuh ceria dan semangat natal yang…

23 menit ago

Oknum Polisi Polda Sulsel Diduga Bikin Video Esek-esek dengan Istri Orang

Video mesum sepasang sejoli beredar dan tengah jadi perbincangan di tengah-tengah masyarakat di Sulawesi Selatan.

38 menit ago

Forum Aktivis Islam Ancam Lakukan Sweeping Miras di Karawang

Ketua Forum Aktivis Islam (FAIS), Sunarto, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang dan Aparat Penegak Hukum…

53 menit ago

Serunya Jessica Iskandar Dekorasi Pohon Natal Bersama El Barack

Jessica Iskandar tampak sangat bahagia saat merayakan natal bersama dengan keluarganya.

1 jam ago

Aparat Tembak Mati Personel Teroris Papua

Aparat gabungan TNI Polri kembali melakukan tindakan tegas terhadap para kelompok teroris Papua yang kerap…

1 jam ago