Minggu, 15 September 2024
Minggu, 15 September 2024

KH Anwar Iskandar Doakan Para Pemimpin Negara di Rapimnas Gerindra

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Anwar memanjatkan doa di acara Penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra pada hari ini yang dilaksanakan di Gelora Bung Karno, Senayan, pada Sabtu (31/8).

Dalam do’anya, Anwar mengajak para hadirin, termasuk Presiden RI Joko Widodo, dan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto untuk berdo’a kepada Allah SWT demi kebangsaan negara, tanpa mengabaikan agama lain dan menghargai perbedaan di antara sesama hadirin dan rakyat Indonesia.

“Saya akan berdoa sesuai dengan agama saya yaitu agama Islam tanpa mengurangi rasa hormat kita kepada saudara-saudara kita yang beragama lain untuk dapat menyesuaikan,” kata Anwar, dikutip Holopis.com, Sabtu (31/8).

Kemudian Anwar juga berdoa agar dosa para pemimpin Indonesia dimaafkan oleh Allah SWT, serta diberikan kekuatan untuk memimpin negeri.

“Ampunilah segala dosa-dosa kami, segala dosa-dosa pemimpin-pemimpin kami. Dosa orang tua kami, serta guru-guru kami,” lanjut Anwar.

Anwar juga berdo’a agar Joko Widodo, Ma’ruf Amin, Prabowo Subianto serta Gibran Rakabuming Raka diberikan kekuatan agar mencapai cita-cita besar negara Indonesia.

“Wahai Zat yang maha kuat, wahai Zat yang maha perkasa, berikanlah kepada kekuatan kepada pemimpin-pemimpin kami, pemimpin bangsa ini. Terutama kepada Presiden RI, Wakil Presiden RI, juga pada Presiden terpilih dan Wakil Presiden terpilih Republik Indonesia ini, untuk memimpin bangsa ini menuju cita besar,” kata Ketua MUI tersebut.

Sebagai informasi, Rapimnas ini dihadiri oleh Dewan Pimpinan Cabang Partai tingkat Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat Provinsi seluruh Indonesia, Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Penasihat, Dewan Pakar, dan Dewan Pembina.

Rapimnas Gerindra ini diselenggarakan untuk membahas berbagai macam persoalan dan sikap politik Gerindra.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Penulis : Darin Brenda Iskarina

Editor : N/A

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Sri Mulyani Pamitan

Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati berpamitan setalah mengikuti sidang kabinet terakhir di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), pada Jumat (13/9) kemarin.

KAI Daop 1 Gelar Lomba Foto Peringati Hari Batik Nasional, Begini Syaratnya

Peringati Hari Batik Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Oktober, PT KAI Daerah Operasi 1 (Daop 1) Jakarta gelar lomba foto. Lomba ini terbuka untuk untuk umum.

Dear Pejuang CPNS, Begini Cara Latihan Soal Gratis dari BKN

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyediakan simulasi Computer Assisted Test (CAT) yang dapat digunakan oleh para peserta seleksi CPNS 2024 untuk mempersiapkan diri.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru