Jumat, 17 Januari 2025

Putri Ariani Gemparkan GBK Di Rapimnas Partai Gerindra

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Penyanyi muda berbakat Putri Ariani gemparkan GBK dalam rangka acara penutupan Rapimnas Partai Gerindra di Senayan, Jakarta, pada hari Sabtu (31/8). Putri tampil cantik dan anggun mengenakan hijab berwarna krem dan dress berwarna senada dengan riasan natural.

Dengan suara merdu, Putri Ariani menyanyikan lagu Ibu Pertiwi karya Ismail Marzuki.

Tampak pula Presiden RI Joko Widodo dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mendengarkan nyanyian Putri dengan seksama di barisan paling depan.

Seperti diberitakan Holopis.com sebelumnya, Presiden Jokowi (Joko Widodo) didampingi Wakil Presiden Ma’ruf Amin menghadiri penutupan Rapimnas Partai Gerindra di kawasan Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8).

Tak hanya kedua tokoh tersebut, Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka turut hadir dalam kegiatan Apel Kader Partai Gerindra tersebut.

Jokowi mengenakan kemeja tangan panjang berwarna putih dan duduk di sebelah Prabowo Subianto yang memimpin acara pada malam hari ini.

Perlu diketahui juga Sobat Holopis, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Gerindra, Ahmad Muzani menyampaikan bahwa Rapimnas Gerindra ini akan membahas berbagai macam persoalan.

“Hal-hal penting yang menjadi sikap politik Partai Gerindra akan dibahas dalam rapimnas tersebut, yang nanti hasilnya akan diumumkan pada saat penutupan rapimnas,” kata Murzani, dikutip Holopis.com.

Rapimnas ini dihadiri oleh Dewan Pimpinan Cabang Partai tingkat Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat Provinsi seluruh Indonesia, Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Penasihat, Dewan Pakar, dan Dewan Pembina.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral