Jumat, 17 Januari 2025

Apes! Bunga Zainal Diduga Ketipu Investasi Bodong, Rugi Rp15 Miliar

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Aktris sinetron Bunga Zainal sedang terkena sial. Istri pendiri Screenplay Films Sukhdev Singh ini diduga tertipu dan mengalami kerugian sebesar Rp15 miliar. Bunga mengatakan dugaan penipuan itu terkait dengan investasi bodong yang berdampak pada uang sekolah anaknya.

Karena musibah ini, Bunga sampai mengalami gangguan mental sangking stresnya. Sampai-sampai ia tidak sanggup bertemu dengan anaknya.

“Ini ketika terjadi, mental saya kayak nggak sehat. Saya sampai nggak mau ketemu anak karena saya bisa marah-marah sama anak saya,” kata Bunga, dikutip Holopis.com, Kamis (29/8).

Padahal menurut Bunga, anaknya seharusnya tidak menjadi pelampiasan emosinya karena anaknya adalah korban.

“Cuma sakit aja karena saya korbankan dana pendidikan anak saya buat investasi bodong ini,” lanjutnya.

Ditipu Rekan Dekat Sendiri

Bunga Zainal pun tak menyangka ia ditipu oleh rekannya sendiri yang berinisial CD dan SFS. Aktris berusia 37 tahun tersebut hanya bisa menyesal mengapa bisa sampai tertipu dan merugikan banyak uangnya.

“Cuma bisa nangis karena saya kok bisa sebodoh ini. Teman-teman dekat tahu kalau saya orangnya ceria banget, nggak pernah nangis,” katanya.

Uang yang ia investasikan dan ternyata mengalami kerugian ternyata dilakukan secara bertahap.

Awalnya, uang yang ia investasikan senilah Rp6,2 miliar. Kemudian setor uang terus berlanjut sebanyak Rp6,5 miliar hingga akhirnya semua mencapai angka Rp15 miliar setelah berlangsung dari tanggal 2022 hingga 2024.

Ternyata, Bunga sempat berusaha menyelesaikan masalah dengan meminta kejelasan dengan yang terkait, tetapi karena tidak ada kejelasan, ia pun mengambil jalan hukum. Sebagai informasi, saat ini Bunga Zainal telah melaporkan kasus ini ke pihak yang berwajib.

Laporan itu sudah teregistrasi dengan nomor STTLP/B/4972/VIII/2024/SPKT/POLDA METRO Jaya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral