Sabtu, 14 September 2024
Sabtu, 14 September 2024

Sah! Airin Rachmi Didukung PDIP Maju Pilkada Banten

HOLOPIS.COM, JAKARTA – PDIP secara simbolik memberikan dukungan kepada Airin Rachmi Diany untuk maju dalam kontestasi Pilkada Banten 2024.

Pengumuman ini disampaikan oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di DPP PDIP, Jakarta bersama dengan sejumlah tokoh lainnya yang diusung oleh PDIP.

“Dari Provinsi Banten Ibu Airin Rachmi Diany, didampingi Ade Sumardi, Ketua DPD PDI Banten,” kata Hasto dalam pengumumannya seperti dikutip Holopis.com, Senin (26/8).

Hasto kemudian menyinggung adanya intrik yang terjadi dalam pencalonan Airin Rachmi Diany di Pilkada Banten. Namun, Hasto tidak menjelaskan ucapannya tersebut.

“Jadi Banten sudah bergelora, kemarin rakyat sudah mengukuhkan pasangan ini meskipun ada hambatan kiri dan kanan,” tukasnya.

Pemberian rekomendasi itu pun kemudian diserahkan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bersama dengan sejumlah bakal calon kepala daerah lainnya.

Di sisi lain, Partai Golkar telah memutuskan untuk tidak mendukung Airin Rachmi Diany dan mengalihkannya ke Andra Soni-Dimyati Natakusumah sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten 2024-2029.

Penyerahan formulir B1-KWK itu pun diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia pada Minggu (25/8) malam.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, saya atas nama pengurus DPP Partai Golkar dan Golkar Banten menyerahkan rekomendasi ini kepada Pak Cagub, Cawagub. Semoga Allah meridai perjuangan dan bisa memenangkan kompetisi ke depan,” kata Bahlil, dalam keterangannya.

Bahlil disebut menitipkan harapan kepada pasangan yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju itu agar bisa memenangkan Pilgub Banten 2024 dan bisa mewujudkan masyarakat Banten yang sejahtera.

Temukan kami juga di Google News dengan klik ikon bintang. Atau kamu bisa follow WhatsApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Gerindra Tunjuk Raffi Ahmad Jadi Ketua Timses Andra-Dimyati

Koalisi Indonesia Maju sudah menyepakati sosok yang akan mengisi posisi ketua tim kampanye Andra Soni - Dimyati Natakusumah di Pilkada Banten 2024.

Andra Soni Ngaku Dapat Instruksi Khusus dari Prabowo Subianto

Andra Soni mengklaim bahwa Prabowo Subianto selaku Ketua Umum Partai Gerindra telah memberikan instruksi untuk memenangkan dirinya di Pilkada Banten 2024.

Andra – Dimyati Resmi Daftar di KPUD Banten

Ketua KPUD Banten, Mohamad Ihsan menyampaikan ucapan terima kasih atas pendaftaran yang dilakukan oleh bakal pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur Banten untuk periode 2025-2030, yakni Andra Soni dan Dimyati Natakusumah.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula Indonesia

Berita Terbaru