HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tuntas sudah pertandingan Japan Open 2024, seluruh sektor telah menyelesaikan laga. Ada Alex Lanier asal Prancis yang membuat kejutan dengan sukses keluar sebagai juara tunggal putra, hingga China yang berhasil meraih dua trofi di dua nomor berbeda.
Sebelum itu, perlu diketahui bersama bahwa turnamen Japan Open 2024 berlangsung di Yokohama Arena. Babak final sendiri digelar pada Minggu (25/8).
Penampil pertama datang dari sektor ganda putra, ada Goh Sze Fei/Nur Izzuddin asal Malaysia dan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae asal Korea Selatan.
Wakil Malaysia tersebut pun sukses membuat kejutan dengan berhasil membungkus kemenangan straight game langsung 21-19 dan 21-15 atas Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.
Praktis, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin berhak keluar sebagai juara Japan Open 2024.
Hasil mengejutkan juga didapat oleh Alex Lanier asal Prancis, dimana pemain non unggulan itu kemudian dihadapkan dengan Chou Tien Chen asal China Taipei.
Pemain yang dicap sebagai kuda hitam itu pun berhasil mengandaskan pebulutangkis sekaliber Chou Tien Chen, dengan skor 21-17 dan 22-20. Trofi ini pun jadi gelar prestisius pertama bagi Alex Lanier di usianya ke-19 tahun.
Ada juga dua wakil China yang berhasil meraih kemenangan di final dan keluar sebagai juaranya. Kedua wakil mereka yakni Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin dari ganda campuran, dan Liu Sheng Shu/Tan Ning dari ganda putri.
Tak ketinggalan, tuan rumah pun berhak mengamankan satu trofi juara dari sektor tunggal putri, atas nama Akane Yamaguchi.
Rekap Hasil Final Japan Open 2024
Hasil pertandingan Lazio vs Atalanta pada lanjutan Liga Italia musim 2024/2025, berakhir dengan skor imbang…
JAKARTA - Peneliti Pusat Studi Anti Korupsi Universitas Gadjah Mada, Zaenur Rohman menilai bahwa memang…
Presiden Prabowo Subianto menghadiri acara Perayaan Natal Nasional 2024 yang bertajuk “Marilah Sekarang Kita Pergi…
Hari Cello Internasional diperingati pada 29 Desember setiap tahunnya. Hari raya tersebut juga sekaligus diperingati…
Ketua Presidium KWI (Konferensi Waligereja Indonesia) Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, mengajak rakyat Indonesia untuk mendoakan…
Inter Milan berhasil mengandaskan perlawanan Cagliari pada lanjutan Liga Italia 2024/2025, dengan skor telak 3-0…