Rabu, 18 September 2024
Rabu, 18 September 2024

Marselino Ferdinan Sah Join Exford United

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan secara resmi bergabung dengan Oxford United di Divisi Championship Inggris.

Oxford United resmi mengumumkan Marselino Ferdinan, pada Senin (19/8). Sebelumnya pemain Timnas Indonesia tersebut menghabiskan musim 2023/2024 dengan klub asal Belgia yakni Deinze.

“Oxford United dengan bangga mengumumkan perekrutan pemain internasional Indonesia yang berbakat dan berbakat, Marselino Ferdinan,” tulis pengumuman Oxford United, seperti dikutip Holopis.com.

Tidak disebutkan memang berapa lama Oxford United mengontraknya. Namun, menurut Transfermarkt, Marcelino Ferdinan resmi menandatangani kontrak selama dua tahun, hingga 30 Juni 2026 mendatang.

Terkait hal ini, Marselino Ferdinan pun menyambut baik. Pemain berusia 19 tahun tersebut pun janji tidak akan menyia-nyiakan kesempatan bermain di sepakbola Inggris tersebut.

“Saya sangat senang dan masih tidak bisa percaya saya di sini. Menjadi salah satu dari sedikit pemain Indonesia yang berkompetisi di Inggris membuat saya sangat bangga. Saya tidak akan mengabaikan kesempatan ini, dan saya akan memberikan 100% untuk memaksimalkannya,” ungkap Marselino, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.

“Pesan saya untuk semua untuk terus mendukung Oxford United dan ketahuilah bahwa saya akan melakukan yang terbaik untuk bersaing dan mewakili klub ini,” tambahnya.

Sebagai informasi, Marselino Ferdinan merupakan wonderkid Timnas Indonesia yang kini tengah naik daun. Dengan usianya yang baru menginjak 19 tahun, Marselino Ferdinan sudah tampil sebanyak 26 kali untuk skuad Garuda senior.

Selain itu, ada pun catatan gemilangnya yakni pernah membawa Indonesia U-22 juara SEA Games untuk pertama kalinya sejak 32 tahun. Kemudian Marselino Ferdinan pemegang rekor pencetak gol termuda di Indonesia, dan dan tahun ini menjadi pencetak gol termuda dalam sejarah putaran final Piala Asia.

Ia juga merupakan pemain kunci untuk tim U-23 Indonesia, yang mencapai semifinal Kejuaraan AFC U-23 2024 dan membawa Indonesia ke playoff Olimpiade melawan Guinea di Paris pada Mei lalu.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jadwal China Open 2024 Hari Ini : 7 Wakil Indonesia Main

China Open 2024 memasuki hari kedua babak 32 besar, Indonesia pun akan menurunkan tujuh wakil lainnya untuk fase tersebut.

Manchester United Pesta Gol 7-0 Tanpa Balas Kontra Barnsley

Manchester United berhasil meraih kemenangan besar 7-0 tanpa balas atas Barnsley pada laga pertama Carabao Cup 2024/2025.

Real Madrid vs Stuttgart : Los Blancos Petik Kemenangan 3-1

Real Madrid berhasil mengandaskan perlawanan Stuttgart pada laga perdana fase grup Liga Champions, dengan skor 3-1.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru