Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Francesco Bagnaia menutup MotoGP Austria 2024, dengan kemenangan di balapan utama yang berlangsung di sirkuit Red Bull Ring, Minggu (18/8).

Dalam balapan tersebut, Francesco Bagnaia memulai balapan dari posisi kedua di belakang pole position Jorge Martin dan di atas Marc Marquez yang ada di posisi start ketiga.

Persaingan ketat terjadi antara Bagnaia dengan Jorge Martin, yang saling mendahului. Namun, masuk lap ke-10 posisi Bagnaia mulai mengamankan posisinya di depan.

Malang bagi Marc Marquez, yang keluar lintasan saat baru memulai balapan. Ia mampu kembali ke lintasan, dan hampir bersenggolan dengam Franco Morbidelli. Namun, keduanya tidak terjatuh.

Marc Marquez terus berusaha mengejar pembalap terdepan, hasilnya ia mampu finis di posisi keempat. Walaupun di awal balapan ia tertinggal cukup jauh.

Akhirnya, balapan tuntas dengan hasil Francesco Bagnaia finis di posisi pertama. Disusul Jorge Martin yang terus coba mengejar, tapi harus puas finis di posisi kdtiga. Dan mengisi podium ketiga, ada Enea Bastianini.

Hasil ini, membuat Bagnaia berhasil menambah poin di klasemen sementara MotoGP 2024. Pesaingnya, Jorge Martin juga tidak mau kalah dalam perebutan poin.

Marc Marquez, terus menunjukkan performa terbaiknya sebelum musim depan akan balapan bersama tim pabrikan Ducati.

Hasil 10 Besar MotoGP Austria 2024 :

  1. Francesco Bagnaia 42 menit 11,173 detik
  2. Jorge Martin +3,232
  3. Enea Bastianini +7,357
  4. Marc Marquez +13,836
  5. Brad Binder +18,620
  6. Marco Bezzecchi +21,206
  7. Mavericks Vinales +24,322
  8. Franco Morbidelli +27,677
  9. Aleix Espargaro +28,829
  10. Alex Marquez +30,268.