HOLOPIS.COM, JAKARTA – Agus Gumiwang Kartasasmita mengklaim dirinya tidak akan maju mencalonkan diri menjadi Ketua Umum Partai Golkar secara definitif.

Agus Gumiwang yang telah didapuk menjadi Plt Ketua Umum Partai Golkar itu pun tidak menjelaskan mengapa dirinya tidak mencalonkan diri saat Munas mendatang.

“Saya tidak maju,” kata Agus Gumiwang dalam pernyataannya pada Selasa (13/8) seperti dikutip Holopis.com.

Agus yang menjabat sebagai Menteri Perindustrian itu pun hanya mau menjalankan tugas membawa dua agenda yakni penentuan jadwal rapat pimpinan nasional (rapimnas) dan musyawarah nasional (munas).

Agus menjelaskan, dua agenda itu, terkhusus munas, perlu digelar secepatnya lantaran Partai Golkar dalam waktu dekat akan menghadapi agenda-agenda besar kenegaraan.

Untuk menghadapi agenda kenegaraan tersebut, Agus menilai Golkar memerlukan ketua umum yang definitif. Karenanya, pihaknya akan menentukan Ketua Umum Golkar dalam munas tersebut.

Mengenai siapa nama yang akan diusung dalam Munas Partai Golkar, Agus Gumiwang pun enggan berspekulasi lebih lanjut.

“Siapa yang akan jadi ketua umum, penentuan format organisasi akan ditentukan dalam Munas,” tukasnya.

Sebelumnya diberitakan, Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) resmi menjabat sebagai Plt Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, menggantikan Airlangga Hartarto yang mengundurkan diri dari jabatannya.

AGK diangkat menjadi Plt ketua umum usai pengurus DPP Partai Golkar menggelar rapat pleno di Kantor DPP Golkar, Jakarta, yang berlangsung pada Selasa (13/8) malam.

“Rapat pleno sahkan Plt ketua umum adalah bapak Agus Gumiwang Kartasasmita,” kata Ketua DPP Partai Golkar, Meutya Hafid.