HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pilot TNI AU, Mayor Pnb Kresna Hendra Wibawa, ditugaskan memerbangkan pesawat kepresidenan Boeing 737-800 untuk membawa bendera Merah Putih dan teks Proklamasi ke IKN (Ibu Kota Nusantara).
Kresna memgaku bangga, menjalankan tugas yang dipercayakan kepadanya. Tidak hanya itu, ini juga jadi kebanggaan bagi Skuadron 17 TNI Angkatan Udara. Sebagai informasi, Skuadron 17 memiliki tugas penerbangan pesawat kepresidenan yang membawa pejabat VIP dan VVIP ataupun tamu negara.
“Tentunya menjadi suatu kebanggaan secara pribadi dan tentunya kesatuan kami TNI AU yang diberikan kepercayaan untuk melaksanakan tugas yang sangat mulia untuk menerbangkan atau membawa duplikat sang saka merah putih dan teks proklamasi. Tentunya suatu hal yang luar biasa sekali bagi kami dan satuan kami,” katanya seperti dikutip Holopis.com dari YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (10/8).
“Ini jadi cerita tersendiri untuk kami pribadi dan satuan kami dan secara luas TNI AU, karena baru kali ini kami melaksanakan misi ini, karena sudah biasa membawa pejabat TNI maupun tamu negara, pejabat, tapi kali ini membawa simbol negara yang jauh lebih besar,” sambungnya.
Seperti diketahui, Kirab Sang Merah Putih ini berlangsung untuk pertama kalinya pada Sabtu (10/8) dengan rute dari Monumen Nasional (Monas) Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur. Bendera ini akan dikibarkan dalam Upacara Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di IKN Nusantara tanggal 17 Agustus 2024 mendatang.
Pasukan kirab bakal membawa duplikat bendera pusaka dan teks proklamasi berangkat dari bagian Cawan Monas, tempat Sang Saka Merah Putih disimpan dan dipelihara, menuju Bandara Halim Perdanakusuma melewati rute Jalan Merdeka Barat, Jalan Thamrin, Jalan Jenderal Sudirman, dan Jalan Gatot Subroto hingga ke Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta Timur.
Kirab Sang Merah Putih tidak sekadar acara simbolis, tetapi juga merupakan wujud penghormatan dan pengingat akan makna penting dari Bendera Negara, Sang Merah Putih, yang telah menjadi lambang perjuangan dan kedaulatan bangsa Indonesia.
Acara ini turut bertujuan untuk mengingatkan segenap komponen bangsa, akan sejarah bangsa, bahwa kemerdekaan Indonesia diraih dan diperjuangkan dengan segenap jiwa raga.
Hal itu mengacu pada Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan, Bendera Negara adalah Sang Merah Putih yang dikibarkan pada Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.