David De Gea Akhirnya Gak Nganggur Lagi, Dikontrak Fiorentina Setahun

HOLOPIS.COM, JAKARTA – David De Gea secara resmi mengakhiri masa penganggurannya dan bergabung bersama Fiorentina di bursa transfer pemain musim panas ini.

Pengumuman itu dibuat Fiorentina pada Jumat (9/8), dimana David De Gea resmi menandatangani kontrak selama satu tahun.

“David De Gea tanda tangani kontrak dengan Fiorentina,” tulis pengumuman Fiorentina, seperti dikutip Holopis.com.

Sebelumnya diketahui bahwa David De Gea dibeli Fiorentina dengan status bebas transfer. Mengingat kontraknya selesai dengan Manchester United sejak musim lalu.

Dengan bergabungnya David De Gea dengan Fiorentina, maka praktis memutus masa nganggurnya yang sudah ia jalani sejak 13 bulan lamanya.

Dalam prosesnya, David De Gea sempat diisukan banyak diminati oleh beberapa klub, seperti hal nya dari Arab Saudi. Namun tidak ada kepastian dan pada akhirnya kiper asal Spanyol itu berstatus tanpa klub selama setahun lebih.

Menariknya, pembelian Fiorentina ini jadi klub Italia pertama bagi David De Gea selama karirnya. Kiper Spanyol itu sempat gabung Genoa, namun kesepakatan kandas karena soal pembayaran gaji.

Lantas, apakah David De Gea yang kini sudah berusia 33 tahun itu akan bersinar kembali?

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral