Kamis, 19 September 2024
Kamis, 19 September 2024

Real Madrid Dilibas AC Milan di Laga Uji Coba

HOLOPIS.COM, JAKARTA – AC Milan berhasil mengandaskan perlawanan Real Madrid di laga uji coba, dengan skor tipis 1-0 tanpa balas.

Pertandingan antara Real Madrid vs AC Milan itu sendiri berlangsung di Solfdier Field, Chicago, Amerika Serikat, Kamis (1/8) pagi WIB.

Pertandingan sudah berlangsung sengit sejak awal babak pertama, permainan AC Milan pun cukup merepotkan bagi Real Madrid.

AC Milan memiliki beberapa peluang mulai dari Samuel Chukwueze, Marco Nasti hingga Saelemaekers, tetapi gol urung terjadi.

Ada pun ancaman dari Real Madrid tak begitu banyak, ada Arga Guler hingga Brahim Diaz yang melakukan sejumlah percobaan, tetapi tak berbuah manis. Babak pertama pun ditutup dengan skor kacamata.

AC Milan kemudian baru bisa menciptakan gol di babak kedua berkat Chukwueze usai memanfaatkan umpan Mattia Liberali.

Tak sampai situ, AC Milan nyaris bikin gol kedua di menit 63, namun sepakan Malick Thiaw masih membentur mistar gawang Real Madrid.

Keunggulan 1-0 itu pun lantas bertahan sampai peluit panjang dibunyikan. Dengan demikian, hasil kemenangan ini jadi yang kedua bagi AC Milan di laga pramusim, setelah sebelumnya juga menang atas Rapid Wein.

Di sisi lain, hasil tersebut merupakan kekalahan perdana Real Madrid di laga pramusim tahun ini.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Update Klasemen Liga 1 Per Pekan ke-5 : Borneo FC Tetap Teratas

Borneo FC Samarinda tetap duduk di puncak klasemen Liga 1 dengan total 13 poin, diikuti oleh Persebaya Surabaya dan PSM Makassar di peringkat dua dan tiga.

Ancelotti Akui Madrid Belum Mapan Performa

Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti mengakui bahwa memang timnya belum menampilkan performa terbaik saat ini, dimana hal itu dikatakannya selepas susah payah mengalahkan Stuttgart di Liga Champions.

China Open 2024 : Jonatan Christie Susah Payah Singkirkan Popov

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak perempat final China Open 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan wakil Prancis, Toma Junior Popov.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru