Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indardi membenarkan bahwa pihaknya telah melakukan penangkapan terhadap seorang wanita bernama Meita Irianty alias Tata Irianti.

Meita Irianty adalah bos dari daycare Wensen School Indonesia yang beralamat di Jalan Putri Tunggal Nomor 42, Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat.

“Iya (Meita -red sudah ditangkap),” kata Ade Ary dalam keterangannya seperti dikutip Holopis.com, Rabu (31/7).

Saat ini, Meita Irianty sudah berada di Mapolda Metro Jaya untuk proses hukum selanjutnya oleh tim penyidik Reskrim dari Polres Metro Depok.

“Benar,” jawabnya singkat.

Sekadar diketahui Sobat Holopis, bahwa seorang batita yang berusia 2 tahun diduga ditendang, dipukul, hingga ditusuk oleh Meita di Wensen School, Depok. Peristiwa itu diceritakan sang ibu berinisial RD.

wensen school indonesia
wensen school indonesia

RD mengaku baru mengetahui anaknya menjadi korban dugaan penganiayaan pada Rabu (24/7) setelah mendapat laporan dari guru di sekolah.

RD lantas mengecek rekaman CCTV di daycare tersebut. Hasilnya, ia mendapati fakta bahwa pada Senin (21/7) anaknya menjadi korban aksi kekerasan.

“Setelah kami cek, bahwa memang ada bukti CCTV-nya. Tanggal 10 Juni 2024, itu anak saya mendapatkan kekerasan berupa pemukulan di beberapa bagian tubuh, lalu ditendang perutnya sampai dia jatuh sampai dia tersungkur, lalu juga ada ditusuk di bagian punggung,” ujarnya.

Selanjutnya, RD berusaha meminta konfirmasi dari pihak daycare atas kejadian yang menimpa anaknya. Namun, pihak daycare membantah.

Sejauh ini, belum ada keterangan dari pihak Wensen School. Saat didatangi pada Rabu (31/7), Wensen School dalam kondisi tutup.