Kamis, 19 September 2024
Kamis, 19 September 2024

Lirik Lagu Terlalu Cinta – Yovie Widianto feat Lyodra Ginting

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Musisi ternama Indonesia, Yovie Widianto baru saja meluncurkan versi terbaru dari salah satu lagu ciptaannya berjudul ‘Terlalu Cinta’. Lagu tersebut hadir di bawah label baru, yakni Universal Music Indonesia.

Dengan menggandeng penyanyi berbakat Lyodra Ginting menghadirkan kembali lagu romantis legendaris yang pertama kali dinyanyikan oleh Rossa pada tahun 2006 itu dengan aransemen baru.

Lagu Terlalu Cinta sendiri adalah sebuah pop ballad yang menggambarkan kesedihan mendalam dari cinta tak berbalas. Untuk aransemen baru ini, Yovie memang tidak banyak mengubah struktur dasar dari lagu yang sudah ada sebelumnya.

Terdengar dalam versi baru ini hanya ada penguatan bagian strings dan instrumen piano yang membuat keseluruhan musik semakin megah, yang kemudian ditambah dengan sentuhan vokal segar dari Lyodra membuat lagu Terlalu Cinta ini semakin enak didengar.

Nah, bagi Sobat Holopis yang belum tahu liriknya, berikut ini cuplikan lirik lagu Terlalu Cinta yang dibawakan Yovie Widianto dan Lyodra Ginting.

Lirik Lagu Terlalu Cinta

Jangan dekat atau jangan datang kepadaku lagi
Aku semakin tersiksa karena tak memilikimu
Kucoba jalani hari dengan pengganti dirimu
Tapi hatiku selalu berpihak lagi padamu

Mengapa semua ini terjadi kepadaku?

Tuhan, maafkan diri ini
Yang tak pernah bisa menjauh dari angan tentangnya
Namun, apalah daya ini
Bila ternyata sesungguhnya aku terlalu cinta dia

Tapi hatiku selalu berpihak lagi padamu

Mengapa semua ini terjadi kepadaku?

Tuhan, maafkan diri ini
Yang tak pernah bisa menjauh dari angan tentangnya
Namun, apalah daya ini
Bila ternyata sesungguhnya aku terlalu cinta dia

Uh, uh-uh, uh-uh-uh-uh

Mengapa semua ini terjadi kepadaku?

Tuhan, maafkan diri ini
Yang tak pernah bisa menjauh dari angan tentangnya
Namun, apalah daya ini
Bila ternyata sesungguhnya aku terlalu cinta dia

Aku terlalu cinta dia
Ho-oh, uh-uh, hu-uh

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Lirik Lagu Ryuto Kazuhara – Nostalgie (Ost High And Low The Worst)

Lagu berjudul Nostalgie milik penyanyi asal Jepang Ryuto Kazuhara sepertinya sudah tidak asing lagi di telinga pecinta film action Jepang.

Lirik Lagu Bruno Mars – Talking To The Moon, Untuk Persiapan Nonton Konser

Bruno Mars akan melanjutkan malam kedua konsernya di Jakarta pada tanggal 13 September besok.

Lagu Espresso Bawa Sabrina Carpenter Menang MTV VMA, Begini Liriknya

Setelah cukup lama berkarir di dunia musik setelah remaja, Sabrina Carpenter akhirnya mendapatkan penghargaan MTV Video Music Awards (VMA) pertamanya berkat Espresso.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru