Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Gibran Rakabuming Raka menyebut, bahwa pihaknya masih terus melakukan komunikasi dalam penentuan komposisi kabinet pemerintahan mendatang.

Wakil presiden terpilih itu menjelaskan jika komunikasi dilakukan dengan para ketua umum partai Koalisi Indonesia Maju (KIM).

“Kami terus berkomunikasi dengan Pak Presiden Terpilih dan juga para ketua-ketua umum Koalisi Indonesia Maju,” kata Gibran dalam pernyataannya pada Selasa (23/7) seperti dikutip Holopis.com.

Gibran mengatakan, akan segera dipastikan untuk susunan kabinetnya. Mantan Wali Kota Solo itu meminta masyarakat menunggu.

“Akan segera kita fix-kan. Ditunggu dulu, sabar ya,” imbuhnya.

Sebelumnya diberitakan, Gibran Rakabuming Raka menegaskan bahwa pihaknya belum menemukan komposisi pasti sosok yang akan mengisi kabinetnya mendatang.

Gibran menjelaskan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan pembahasan dengan Prabowo Subianto untuk menentukan sosok yang layak berada di kabinetnya.

“Kabinet belum ada yang fix masih dalam tahap pembicaraan,” kata Gibran dalam pernyataannya pada Rabu (17/7).

Mantan Wali Kota Solo itu mengungkapkan, dirinya bersama Prabowo Subianto masih mencari sosok yang sesuai untuk menempati sejumlah pos penting di kementerian.

“Kita masih mencari orang-orang terbaik untuk mengisi pos-pos yang penting,” imbuhnya.

Ditanya apakah sudah mengantongi nama menteri, Gibran enggan menjawab. Menurutnya, untuk nama menteri akan menyusul, mengingat masih ada waktu sekitar tiga bulan sebelum dilantik sebagai wakil presiden.

“Nanti sambil menyusul waktunya masih panjang,” tutupnya.