Pemulangan Jemaah Haji Berakhir, Tapi 62 Orang Masih di Saudi Karena Sakit

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kementerian Agama (Kemenag) melaporkan, bahwa operasional pemulangan jemaah haji ke Tanah Air pada musim haji tahun 2024 telah sepenuhnya berakhir.

Tercatat sampai dengan hari ini, Minggu 22 Juli 2024 pukul 01.00 WIB, jemaah haji dan petugas yang telah diterbangkan ke Tanah Air berjumlah 213.568 orang.

“Mereka tergabung dalam 548 kelompok terbang atau kloter,” kata Anggota Tim Media Center Kemenag, Widi Dwinanda dalam konferensi pers, seperti dikutip Holopis.com, Senin (22/7).

Widi menyampaikan, sebanyak 316 jemaah haji kloter 30 asal Embarkasi Kertajati (KJT) menjadi kloter terakhir yang diterbangkan dari Madinah menuju Bandara Kertajati, Jawa Barat.

Pemulangan 316 jemaah itu sekaligus menjadi penutup operasional pemulangan jemaah haji ke Tanah Air yang telah berlangsung sejak 22 Juni 2024 lalu.

Adapun hingga akhir operasional pemulangan, lanjut Widi, jemaah haji reguler yang wafat pada musim haji tahun ini berjumlah 461 orang.

“Sementara jemaah haji yang masih dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi (RSAS) ada 62 orang, baik di Jeddah, Makkah maupun Madinah,” ujar Widi.

Widi pun menegaskan, pemerintah tetap menaruh perhatian kepada seluruh jemaah haji yang masih mendapat perawatan di RSAS, hingga jemaah dapat kembali ke Tanah Air.

“Semua jemaah haji yang masih dirawat di RSAS tetap menjadi tanggung jawab pemerintah Indonesia hingga jemaah dapat pulang ke Tanah Air,” pungkas Widi.

Ruang Mula

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kemenag Tegaskan Tidak Ada Jual Beli Kuota Haji

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Isu jual beli kuota haji menjadi...

DPR Puji Haji Tahun 2024, Alhamdulillah Banyak Dapat Pujian Positif

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ketua Komisi VIII DPR Ashabul Kahfi...

Ada 45 Jemaah Haji Indonesia Dirawat di RS Arab Saudi

HOLOPIS.COM, ARAB SAUDI - Operasional penyelenggaraan ibadah haji 1445...
Prabowo Gibran 2024 - 2029

Berita Terbaru