Transfer Calafiori ke Arsenal Gak Ada Kabar Terbaru tuh

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Riccardo Calafiori saat ini tengah dalam pembicaraan mengenai nasib transfernya ke Arsenal, namun memang hingga kini belum ada kabar. Hal tersebut pun telah dikonfirmasi oleh CEO Bologna sendiri, yakni Claudio Fenucci.

Sebelumnya diketahui, Riccardo Calafiori sendiri menjadi pusat perhatian sejak tampil cemerlang bersama Timnas Italia di kompetisi Euro, sekali pun harus tersingkir di babak 16 besar.

- Advertisement -

Namun, Riccardo Calafiori meraih kesuksesan bersama Bologna hingga akhirnya sukses melangkah ke Liga Champions musim depan.

Performa gemilang itu mampu menarik perhatian sejumlah tim besar Eropa, seperti hal nya Arsenal hingga Juventus.

- Advertisement -

Terutama Arsenal, dimana The Gunners dikabarkan jadi tim yang paling depan untuk bisa mendapatkan tandatangannya. Bahkan, The Gunners disebut telah menawarkan nominal biaya senilai 40 juta Euro.

Tetapi dikabarkan belum ada informasi lebih lanjut mengenai tawaran transfer Arsenal tersebut.

CEO Bologna pun kemudian buka suara perihal ketidakpastian transfer Calafiori ke Arsenal. Claudio Fenucci mengungkapkan pendapatnya selepas mendapatkan sejumlah pertanyaan.

“Tidak ada kabar terbaru tuh,” ungkap Fenucci, seperti dikutip Holopis.com.

Selain daripada itu, Calafiori juga menegaskan bahwa tidak ada tawaran dari Juventus perihal transfer Calafiori.

“Juventus? Saya belum mendengar apapun,” tegasnya.

Kendati demikian, dikabarkan bahwa isu transfer Riccardo Calafiori ke Arsenal masih menjadi bola panas di bursa transfer pemain musim panas ini.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis