Stasiun MRT Glodok – Kota Telah Terhubung


HOLOPIS.COM, JAKARTA – Proyek pembangunan stasiun bawah tanah MRT Jakarta semakin dikebut. Teranyar Stasiun Glodok dan Kota kini telah terhubung. 

Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta (Perseroda) Ahmad Pratomo mengatakan, tunnel boring machine (mesin bor) TBM1 berhasil membangun terowongan sepanjang 244,5 meter di kedalaman 23,75 meter selama 105 hari. 

Selanjutnya, mesin bor berdiameter sekitar 6,7 meter tersebut, akan membangun terowongan dengan titik mulai dari Stasiun Kota menuju Stasiun Glodok.

“Dengan ini menandakan bahwa pembangunan stasiun bawah tanah Glodok menuju ke Stasiun Kota telah rampung,” kata Tomo, Kamis (4/7). 

Dikatakan Tomo, Stasiun Glodok dan Kota merupakan dua stasiun yang dibangun dalam konstruksi fase 2A Bundaran HI—Kota. Keduanya dikerjakan dalam paket kontrak CP203 dengan total panjang jalur dari Stasiun Mangga Besar hingga Kota sekitar 1.400 meter.

“Stasiun Glodok terdiri dari dua lantai dengan panjang stasiun sekitar 240 meter, lebar 19,8 meter, dan berada di kedalaman hingga 18,45 meter. Sedangkan Stasiun Kota terdiri dari tiga lantai, dengan panjang stasiun sekitar 231,2 meter, lebar 17,3 meter, dan berada di kedalaman 23,75 meter. Kedua stasiun ini ditargetkan selesai pada 2029 mendatang,” terangnya. 

Hingga 25 Juni 2024 lalu, perkembangan konstruksi fase 2A telah mencapai 37,55%, dengan rincian sebagai berikut:

1. Paket kontrak CP201 (Stasiun Thamrin dan Monas): 78,50 persen,
2. Paket kontrak CP2022 (Stasiun Harmoni, Sawah Besar, dan Mangga Besar): 32,22
persen,
3. Paket kontrak CP2023 (Stasiun Glodok dan Kota): 57,89 persen,
4. Paket kontrak CP205 (sistem perkeretaapian dan rel): 4,52 persen,
5. Paket kontrak CP206 (kereta): evaluasi dokumen tender, dan
6. Paket kontrak CP207 (sistem pembayaran): call for tender

“PT MRT Jakarta (Perseroda) menyampaikan apresiasi sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang terus mendukung pembangunan Fase 2A. Selain itu, PT MRT Jakarta (Perseroda) juga mengimbau agar para pengguna jalan dan angkutan umum senantiasa memerhatikan rambu- rambu serta mengikuti petunjuk petugas konstruksi di sekitar area pembangunan,” pungkasnya.

Wuri Setyaningsih

Share
Published by
Wuri Setyaningsih

Recent Posts

Kunci Gitar Bermuara – Rizky Febian Feat. Mahalini Chord

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Rizky Febian, salah satu penyanyi muda populer di Indonesia, bersama dengan Mahalini,…

1 jam ago

5 Serum Ini Cocok untuk Kulit Berminyak di Pagi Hari

Kulit berminyak memang memerlukan perawatan khusus agar tetap segar dan seimbang sepanjang hari.

2 jam ago

4 Alasan Orang Sering Tergoda Operasi Plastik

Agar bisa lebih mengerti mengapa orang operasi plastik, ini dia beberapa alasan umum yang dimiliki…

2 jam ago

Kunci Gitar Alum – GildCoustic Chord

HOLOPIS.COM, JAKARTA - GildCoustic, grup musik akustik yang terus mencuri perhatian di kancah musik Indonesia,…

2 jam ago

RESEP : Bibimbap Ala Korea dengan Bahan Makanan Indonesia yang Khas

Bibimbab adalah salah satu hidangan khas Korea Selatan yang terkenal dengan paduan warna, tekstur, dan…

3 jam ago

Heboh Mahalini Diduga Oplas, Netizen : Padahal Udah Cantik….

Artis cantik Mahalini bikin banyak penggemarnya salah fokus. netizen salah fokus dengan wajah Mahalini yang…

3 jam ago