Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Persib Bandung secara resmi mendatangkan asisten pelatih baru, yakni Igor Tolic untuk bekerja sama dengan Bojan Hodak di Liga 1 musim berikutnya.

Sebelum itu, perlu diketahui bersama bahwa Persib Bandung baru saja kehilangan asisten pelatih Bojan Hodak, yaitu Goran Paulic. Paulic sendiri merupakan pelatih teknik yang bertugas mengasah ketajaman Maung Bandung musim lalu, hingga bisa menjadi juara dan jadi klub paling produktif.

Sebagai penggantinya, Persib pun kemudian memboyong Igor Tolic. Hal itu diumumkan langsung oleh pihak Persib Bandung.

Dalam hal ini, Direktur Olahraga Interim Persib Bandung, Adhitia Putra Herawan mendukung keputusan Bojan Hodak itu sendiri dalam memilih staf dan pemainnya.

Ada pun selain Tolic, Miro Petric dan Yaya Sunarya pun akan bertugas bersama Bojan Hodak sebagai pelatih fisik Persib Bandung.

“Asisten pelatih baru ini tentu saja merupakan rekomendasi dan pilihan pelatih kepala. Selamat datang dan bergabung untuk berjuang bersama meraih prestasi terbaik di BRI Liga 1 2024/25,” ucap Adit, sebagaimana informasi yang dikutip Holopis.com.

Selain daripada itu, dalam kesempatan tersebut juga Adit sekaligus menyampaikan bahwa Persib siap mendatangkan dua pemain baru sekaligus untuk mengarungi Liga 1 musim depan.

Adit menerangkan bahwa saat ini Persib sedang bernegosiasi dengan dua pemain bidikannya itu.

“Masih berjalan, masih negosiasi, sudah ada dua pemain yang dikit lagi lah, sedikit lagi akan segera kita umumkan, doain aja semoga minggu ini,” lanjutnya.

Sebagai informasi tambahan, Igor Tolic merupakan nama baru di sepak bola Indonesia. Pelatih yang pernah menjadi pemain klub sepakbola Kroasia, HASK Zagreb itu memiliki track record yang cukup mempuni.

Tolic pernah menangani beberapa tim di antarnya Hajduk Split U19 (2019), NK Osijek II (2019-2021), NK Kustosija (2021) dan terakhir mengarsiteki klub asal Mesir Wadi Degla (2022-2024).