Jumat, 17 Januari 2025

Selamat, Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Resmi Tunangan!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Anak Anang Hermansyah dan Krisdayanti, Azriel Hermansyah akan segera menikahi sang kekasih, Sarah Menzel. Momen Azriel meminta tangan Sarah untuk menikahinya terjadi ketika Azriel sedang merayakan ulang tahun yang ke-24.

Tak hanya merayakan berdua dengan kekasih, makan malam ulang tahun Azriel juga dihadiri keluarga besar, termasuk ibu sambungnya, Ashanty dan ayah sambung, Raul Lemos.

Terlihat pula Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar hadir dalam acara makan malam ulang tahun Azriel.

“Alhamdulillah, bismillah,” kata Azriel di akun Instagramnya @azriel_hermansyah, dikutip Holopis.com, Jum’at (28/6).

Dalam foto itu, Azriel dan Sarah mengenakan baju formal dengan warna hitam yang senada.

Sarah juga terlihat memamerkan cincin tunangan di depan kamera sambil berpose bareng Azriel.

Sementara itu, kakak ipar Azriel, Atta Halilintar juga mengucapkan selamat dan senang karena mendapatkan ‘adik’ lagi.

“Propose Azriel ke Sarah, tambah adek lagi,” kata @attahalilintar, dikutip Holopis.com, Jum’at (28/6).

Krisdayanti Unggah Foto Acara Makan Malam Azriel

Sebelumnya, Krisdayanti juga mengunggah momen makan malam ulang tahun Azriel bersama keluarga besar. Momen itu disebutkan Krisdayanti sebagai momen keluarga.

Mereka juga mengenakan pakaian serba hitam yang senada dengan model berbeda-beda.

“Fam timeee…Happy Birthday Azriel,” kata unggahan Krisdayanti di @krisdayantilemos dari akun Atta Halilintar.

Ucapan selamat pun mengalir dari rekan sesama artis, dan para netizen. Tante Azriel, Yuni Shara juga mengucapkan selamat untuk Azriel.

“Terharu, selamat nak @azriel_hermansyah @ssarah_menzel,” kata @yunishara36.

Ada pula netizen yang tak menyangka bahwa Azriel sudah bukan lagi anak kecil dan akan segera menjadi imam rumah tangga.

“Gue kira Ziel masih kecil, pas di Google 24 tahun, laki gue juga nikah umur segitu,” kata @ratucwxyz.

Terus netizen lainnya mengaku senang melihat hubungan Azriel dan Sarah yang semakin serius. Perasaan senang itu ia rasakan karena mengikuti sejak awal bagaimana perjalanan cinta Azriel dan Sarah.

“Ya Allah ikut bahagia banget ngikutin banget awal-awal PDKT, lalu pacaran. Sarah baru lulus SMA, terus kuliah di Jakarta. Ngekost, Ya Allah terharu banget, pasangan paling kalem, nggak aneh-aneh, sekali lagi selamat kak jiel, kak sarah,” kata @rosa.prima.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral