BerandaNewsOlahragaHasil Copa America 2024 : Uruguay Pesta 5 Gol Kontra Bolivia

Hasil Copa America 2024 : Uruguay Pesta 5 Gol Kontra Bolivia

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas Uruguay sukses mengandaskan Bolivia pada laga kedua Grup C Copa America 2024, dengan skor super telak 5-0 tanpa balas.

Pertandingan antara Uruguay vs Bolivia itu sendiri berlangsung di MetLife Stadium, East Rutherford, New Jersey, Amerika Serikat, Jumat (28/6).

Dalam pertandingannya, Uruguay yang lebih diunggulkan di laga tersebut, langsung tancap gas sejak awal babak pertama dimulai.

Penetrasi serangan langsung dilakukan ke jantung pertahanan Bolivia, Uruguay pun sukses menciptakan gol cepat di menit delapan berkat sundulan Facundo Pellistri, usai memanfaatkan assist Araujo.

Penerbit Iklan Google Adsense

Kemudian Uruguay mampu menggandakan skor di menit 21 berkat torehan Darwin Nunez. Pemain andalan Liverpool itu mampu memanfaatkan umpan Araujo dan sukses dituntaskan dengan sepakan kaki kirinya.

Bolivia sendiri harus menahan agresifitas Uruguay di ruang pertahanannya sendiri. Alhasil, babak pertama ditutup dengan skor 2-0 untuk keunggulan Darwin Nunez cs.

Di babak kedua, Bolivia mencoba bangkit namun upaya yang dilakukan masih berujung buntu.

Di sisi lain Uruguay sukses menggandakan skor di menit 77, kali ini giliran Maximiliano Araujo sendiri yang sukses menjebol gawang Bolivia.

Tak lama kemudian, Urugay mampu menciptakan gol lagi, Federico Valverde yak mau ketinggalan, ia sukses menyumbangkan skor untuk timnya.

Selepas itu, Uruguay mengganti sejumlah pemainnya, sebab memang sudah unggul dan diistirahatkan untuk laga berikutnya. Pemain-pemain seperti Luis Suarez, Rodrigo Bentacur, de Arrascata dan lain-lain masuk ke dalam lapangan.

Pergantian pemain itu pun cukup jitu dan bisa membuat Uruguay unggul di menit 89 melalui gol Bentancur hasil umpan de Arrascaeta.

Sampai peluit panjang dibunyikan, kedudukan skor tetap bertahan 5-0 untuk kemenangan Uruguay.

Dengan demikian, hasil kemenangan tersebut membuat Uruguay kokoh di puncak klasemen sementara Grup C Copa America 2024, dengan total enam poin.

Hasil itu juga sekaligus membawa Uruguay lolos ke babak perempat final Copa America 2024 secara dini, meski masih menyisakan satu pertandingan.

Sementara itu, Bolivia harus puas menempati posisi juru kunci Grup C, dengan nol poin.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Cornhole Indonesia Kumpulkan Banyak Pemain Handal, Siap Tantang Amerika?

Bukan sesuatu yang mudah untuk Founder Cornhole Indonesia, William Socrates, mengenalkan olahraga asal Amerika Serikat, Cornhole ke tanah air.

Swiss Pantang Gentar Tatap Perempat Final Euro 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Timnas Swiss berhasil melangkah ke perempat final Euro 2024, Granit Xhaka dkk pun sudah siap bertarung dengan tim mana pun yang...

Euro 2024 : Georgia Siap Tempur Lawan Spanyol!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Georgia akan menghadapi laga sulit di babak 16 besar Euro 2024, yakni menghadapi salah satu unggulan juara Spanyol. Meski begitu, menghadapi...

Italia Kandas, Spalletti Alibi Begini

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Italia kandas di babak 16 besar sekaligus angkat koper dari Euro 2024. Pelatih Luciano Spalletti pun beralasan bahwa hasil itu tak...

Italia Keok, Donnarumma Minta Maaf

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Timnas Italia harus angkat koper dari Euro 2024, usai kandas di babak 16 besar kontra Swiss. Kiper andalan Gli Azzurri Gianluigi...

Spanyol vs Georgia : H2H, Prediksi Susunan Pemain dan Link Live Streaming

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Duel seru antara Spanyol vs Georgia akan bergulir di babak 16 besar Euro 2024. Berikut ini head to head (H2H), predikdi...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS