BerandaNewsOlahragaKlasemen Euro 2024 Grup F : Portugal Tetap Teratas!

Klasemen Euro 2024 Grup F : Portugal Tetap Teratas!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Portugal kokoh di puncak klasemen Euro 2024 Grup F setelah sukses mengemas kemenangan di laga keduanya. Cristiano Ronaldo cs pun dipastikan lolos ke babak 16 besar.

Sebelumnya diketahui, seluruh pertandingan Grup F telah selesai digelar. Laga pertama ada Georgia vs Republik Ceko di Volk Spark Stadion, Hamburg, Jerman, Sabtu (22/6) malam WIB.

Kedua tim yang notabene sama-sama mengemas kekalahan di laga perdana sebelumnya, tampil habis-habisan pada laga kedua tersebut.

Dalam pertandingannya, Georgia mampu menciptakan gol terlebih dahulu di injury time babak pertama berkat Georges Mikautadze. Sedangkan satu gol penyeimbang Republik Ceko diciptakan Patrik Schick di menit 69.

Penerbit Iklan Google Adsense

Dengan hasil itu, kedua tim pun sama-sama punya satu poin. Republik Ceko ada di posisi tiga karena lebih sedikit kebobolan yakni -1, berbanding Georgia -2.

Kemudian pertandingan berlanjut ke laga seru antara Turki vs Portugal di Signal Iduna Park, Dortmund. Cristiano Ronaldo cs tampil mendominasi jalannya laga hingga akhirnya menang 3-0 tanpa balas.

Sejumlah peluang sudah diciptakan sejak awal, namun tak kunjung membuahkan hasil. Gol pertama Portugal sendiri baru lahir di menit 21 oleh Bernardo Silva usai memanfaatkan kemelut.

Sementara gol kedua Portugal sendiri lahir akibat kesalahan pemain Turki, dalam hal ini menjadi gol bunuh diri Akaydin di menit 28.

Ada pun gol terakhir Portugal di laga tersebut lahir di menit 56 babak kedua, Bruno Fernandes sukses memanfaatkan umpan dari Cristiano Ronaldo.

Alhasil, kemenangan itu membuat Portugal kokoh di puncak klasemen Grup F Euro 2024, dengan total enam poin dan selisih empat gol.

Portugal pun kemudian berhak melangkah ke babak 16 besar Euro 2024 secara dini, Cristiano Ronaldo tinggal memastikan posisi juara grup saja dengan melakoni laga pamungkas melawan Georgia.

Di sisi lain Turki ada di posisi kedua dengan tiga poin. Calhanoglu dkk pun masih belum aman, mereka wajib memastikan kelolosannya di laga pamungkas nanti.

Klasemen Euro 2024 Grup F

  1. Portugal : 6 Poin, 5:1 Gol, 4 Selisih Gol (2 Laga)
  2. Turki : 3 Poin, 3:4 Gol, -1 Selisih Gol (2 Laga)
  3. Republik Ceko : 1 Poin, 2:3 Gol, -1 Selisih gol (2 Laga)
  4. Georgia : 1 Poin, 2:4 Gol, -2 Selisih Gol (2 Laga)
Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Jadwal Perempat Final Euro 2024 Malam Ini : Spanyol vs Jerman, Portugal vs Prancis

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Babak perempat final Euro 2024 siap bergulir, dua duel sengit pun akan tersaji seperti Spanyol vs Jerman dan Portugal vs Prancis....

Link Live Streaming Argentina vs Ekuador di Perempat final Copa America 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Duel antara Argentina vs Ekuador akan tersaji di laga perdana babak perempat final Copa America 2024. Berikut ini link live streaming...

Indonesia Pastikan Kunci Status Juara Umum ASEAN University Games 2024!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Indonesia telah pasti mengunci status juara umum di ASEAN University Games 2024 (AUG 2024), dengan meraih medali emas terbanyak. Kepastian Indonesia mengunci...

ASEAN University Games 2024 : Cabor Karate Boyong 6 Emas untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Indonesia kembali mendapatkan tambahan medali emas di ASEAN University Games 2024 (AUG 2024) melalui cabang olahraga (cabor) Karate. Selain emas, karate...

Resmi! Erik ten Hag Lanjut di Manchester United, Kontrak Baru Disetujui

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Manchester United telah secara resmi memperpanjang kontrak Erik ten Hag dari kursi kepelatihan tim. Pelatih asal Belanda itu pun sah menandatangani...

3rd Gymnastics Indonesia Open Siap Digelar, Diharapkan Jadi Talent Scooting dan Regenerasi Atlet

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Persatuan Senam Indonesia (Gymnastics Indonesia) siap menggelar 3rd Gymnastics Indonesia Open 2024, yang akan berlangsung mulai 4-14 Juli mendatang. Menariknya, event gymnastics...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS