Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Euro 2024 telah memasuki round ke-3 atau laga pamungkas fase grup, dua laga dari Grup A pun akan dipertandingkan.

Sebelum itu, perlu diketahui bersama bahwa di Grup A Jerman selaku tuan rumah, telah memastikan kelolosannya terlebih dahulu ke babak 16 besar Euro 2024.

Kini, Jerman ada di posisi teratas klasemen grup A dengan enam poin dan selisih enam gol, unggul dua poin atas Swiss yang berada di peringkat kedua.

Meski sudah dinyatakan lolos ke babak 16 besar Euro 2024, Jerman perlu memastikan status kelolosannya tersebut. Juara Grup A pun sejatinya sudah di depan mata bagi mereka, dimana tim Panser hanya butuh hasil imbang saja untuk memastikan status juara grup tersebut.

Jerman akan menghadapi Swiss di Deutsche Bank Park, Frankfurt. Secara peluang, tim Panser jelas lebih diunggulkan untuk bisa menang.

Sebab, Jerman unggul dari segi kedalaman skuad ketimbang Swiss. Namun, tim Panser juga tetap harus waspada karena Swiss juga bertekad mengamankan satu tiket ke babak 16 besar.

Di sisi lain, ada laga antara Skotlandia vs Hungaria di MHP Arena, Stuttgart. Kedua tim masih berpeluang lolos ke 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik.

Terutama Skotlandia, hasil kemenangan atas Hungaria bisa membuat mereka menjaga asa jadi salah satu peringkat tiga terbaik di fase grup Euro 2024.

Jadwal Euro 2024

Senin (23/6)

Pukul 02.00 WIB : Swiss vs Jerman (Grup A)

Pukul 02.00 WIB : Skotlandia vs Hungaria (Grup A)