Rabu, 26 Juni 2024
BerandaNewsRagamPemkot Jakpus Sembelih Ratusan Hewan Kurban

Pemkot Jakpus Sembelih Ratusan Hewan Kurban

"Ada lima sapi yang kita akan potong di kantor Wali Kota untuk program stunting, PJLP, dan warga di sekitar kantor Wali Kota Jakarta Pusat," ucapnya. 

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat berhasil melakukan pemotongan 104 hewan kambing dan sapi.

Ratusan hewan kurban tersebut kemudian didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Walikota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan hewan-hewan kurban tersebut merupakan titipan dari masyarakat, stakeholder maupun ASN di lingkungan Kantor Walikota. 

Alhamdulillah sudah terkumpul 25 ekor sapi dan 79 kambing total ada 104 hewan kurban. Ini merupakan kepercayaan warga dan stakeholder maupun pihak-pihak yang mempercayakan pendistribusian hewan kurban kepada Wali Kota Jakarta Pusat,” kata Dhany, di Masjid Al-Fauz, Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (17/6) seperti dikutip Holopis.com

Penerbit Iklan Google Adsense

Hewan kurban yang sudah sembelih, lanjut Dhany, akan langsung didistribusikan kepada masyarakat, PJLP (Pekerja penyedia jasa lainnya perorangan), dan juga untuk anak yang diindentifikasi stunting yang sudah terdata. 

“Ada lima sapi yang kita akan potong di kantor Wali Kota untuk program stunting, PJLP, dan warga di sekitar kantor Wali Kota Jakarta Pusat,” ucapnya. 

pemkot jakpus,kurban,idul adha,walikota jakarta pusat
Pemotongan hewan kurban di sekitar kantor Walikota Jakarta Pusat pada perayaan Idul Adha 1445 H / 2024.

Pendistribusian daging kurban Dhany memastikan menggunakan kantong ramah lingkungan, atau besek dari bambu. Hal ini merupakan bentuk dari kepedulian Pemkot Jakarta Pusat dalam menjaga kelestarian lingkungan. 

“Pendistribusian menggunakan kantong ramah lingkungan seperti, besek atau daun sebagai alasnya,” imbuhnya.

Selain itu, limbah kurban yang bisa diurai biasanya ditimbun sedangkan untuk yang tidak bisa diurai tentu akan dipisahkan dan dibuang melalui Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Pusat. 

“Sebisa mungkin tidak ada limbah dari hewan kurban yang tidak terolah,” tutupnya. 

Temukan kami juga di Google News
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono
BERITA LAINNYA

Hacker Ini Malah Diintimidasi Cyber Crime Polri Saat Laporkan Peretasan

Konsultan Kemanan Siber, Teguh Aprianto bercerita tentang pengalamannya saat terintimidasi oleh Polri. Uniknya, momen itu justru terjadi saat Teguh memberi peringatan kepada Polri yang bertujuan untuk menyelamatkan data mereka.

Tingkatkan Mutu SDM, Badiklat Kemhan Gelar Studi Lapangan di Sumedang

Pusdiklat Jemenhan Badiklat Kementerian Pertahanan (Kemhan) menggelar kegiatan Studi Lapangan ke Pemerintah Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Maskara Cepat Kering? Ikuti Tips Ini Agar Bisa Lebih Tahan Lama

Penggunaan maskara yang baik, bisa membuat riasan mata tambah cantik dan menawan. Namun, riasan justru akan menganggu kenyamanan jika maskara yang digunakan malah sudah mengering.

Awas! Ini Bahaya Terlalu Sering Minum Minuman Manis

Siapa sih yang tidak suka minum-minuman manis? Minuman yang memanjakan lidah ini memang rasanya nikmat, segar, dan bikin ketagihan.

Heboh Peramal India Prediksi Kiamat Bakal Terjadi Empat Hari Lagi

Media sosial sedang dihebohkan dengan kabar seorang pria dari India bernama Kushal Kumar yang meramalkan bahwa akan terjadi kiamat di tanggal 29 Juni mendatang.

Lagi Tren ‘Cek Khodam’, Apaan Sih?

Setiap orang harus mempertimbangkan keyakinan pribadi dan dampak spiritual dan keagamaan sebelum terlibat dalam praktik terkait khodam.

HOLOPIS FEEDS