Categories: Ekobiz

IHSG Terjun Bebas hingga ke Posisi Terendah

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terjun bebas hingga ke posisi terendahnya pada perdagangan hari ini, Selasa (11/6). Indeks acuan bursa saham itu ditutup melemah 65,85 poin atau -0,95 persen ke posisi terendahnya di level 6.855,69.

Perlu diketahui, bahwa IHSG bergerak naik turun yang tentunya membuat IHSG menempati titik tertingginya di level 6.932,46. Sedangkan untuk titik terendahnya adalah posisi IHSG pada penutupan perdagangan Selasa sore ini.

Pada perdagangan hari ini, pergerakan saham nampak didominasi oleh tren penurunan, dimana saham yang bergerak turun tercatat sebanyak 366 saham. Kemudian untuk saham yang bergerak naik hanya sebanyak 198 saham, dan 215 sisanya tidak bergerak alias stagnan.

Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, dua sektor menguat yaitu dipimpin sektor infrastruktur yang naik 0,87 persen, diikuti sektor energi yang naik sebesar 0,14 persen.

Sedangkan, sembilan sektor turun yaitu sektor industri turun paling dalam minus 2,45 persen, diikuti sektor keuangan dan sektor barang konsumen non primer yang masing- masing turun sebesar 1,08 persen dan 1,07 persen.

Saham-saham yang mengalami penguatan terbesar yaitu PPRI, PEVE, AREA, ESSA dan MTWI. Sedangkan saham-saham yang mengalami pelemahan terbesar yakni TOPA, CAMP, BATR, MARK, dan PTRO.

Sampai dengan akhir perdagangan, tercatat sebanyak 17,23 miliar lembar saham telah diperdagangkan, dengan frekuensi transaksi sebanyak 939.894 kali transaksi. Dari angka tersebut, nilai transaksi yang berhasil dibukukan pada perdagangan hari ini sebesar Rp9,30 triliun.

Khoirudin Ainun Najib

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Chand Kelvin Resmi Menikah, Sah Jadi Suami Orang

Artis Indonesia Chand Kelvin akhirnya melepas masa lajang dan menikahi Dea Sahirah. Hari berbahagia untuk…

7 menit ago

PDIP Enggak Gentar Hadapi Bobby Nasution di Pilkada Sumut

PDIP tidak ambil pusing ketika Bobby Nasution sudah mendapatkan dukungan dari enam partai politik untuk…

2 jam ago

Putusan Hakim Dalam Sidang Praperadilan Pegi Setiawan

Hakim tunggal PN Bandung, Eman Sulaeman mengabulkan gugatan praperadilan Pegi Setiawan atas status tersangka yang…

2 jam ago

RESEP : Bihun Goreng Sederhana dan Nikmat, Cocok untuk Makan Siang

Siapa bilang makan siang simple harus makanan yang mahal dan ribet untuk memasaknya? Bihun goreng…

2 jam ago

Mahfud Md Sebut Orang yang Tak Terima Hasil Pemilu Tidak Beradab

Mantan Menko Polhukam Mahfud MD menyinggung adanya pihak yang masih tidak terima dengan hasil Pilpres…

3 jam ago

Nama Nagita Slavina Asing di Partai Golkar

Partai Golkar menanggapi usulan dari PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) untuk mengajukan nama Nagita Slavina mendampingi…

3 jam ago